Peresmian Stadion Utama Sumatera Utara oleh Presiden Jokowi. Foto dok PUPR
Selain bangunan utama stadion yang dilengkapi ruang pemain dan hall VVIP, Kementerian PUPR juga melakukan penataan lansekap kawasan stadion dan pembangunan pagar keliling site, pekerjaan utilitas luar, gardu PLN, penyambungan PLN, air bersih serta jaringan telepon.
Dukungan lainnya adalah pembangunan akses stadion seperti Jalan Utama sepanjang 2,1 km, Jalan Dalam Kawasan sepanjang 1,1 km, parkir dan pelataran gedung dan jalan 8 meter, parkiran dan parkir persegi.
Pembangunan Stadion Utama Sumatera Utara dibawah tanggung jawab Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumatera Utara dengan kontraktor pelaksana PT Adhi Karya -PT PP- PT. Penta KSO dan manajemen konstruksi PT. Jaya CM dan PT. Ciriajasa KSO dengan anggaran APBN senilai Rp587 miliar.
Direktur Prasarana Strategis Essy Asiah mengatakan Stadion Utama Sumatera Utara memiliki keunggulan dengan mengedepankan konsep bangunan hijau yang disesuaikan dengan keselarasan lingkungan dan mempertahankan nilai-nilai kearifan lokal seperti fasat Suku Batak dan Adat Melayu.
"Penerangan stadion ini sudah menggunakan solar panel yang bisa menghemat listrik sekitar 17 persen. Sirkulasi pencahayaan juga kita kedepankan, karena stadion ini BGG (Bangunan Gedung Hijau)," kata Essy Asiah.
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0