Jangan Tunda! Lawan Benih Kesombongan Diri

Ida Farida
Jan 20, 2023

KOSADATA - Pengasuh Pondok Pesantren Al Bahjah, Buya Yahya mengungkapkan trik untuk melawan sifat sombong yang tumbuh dalam diri manusia. Menurutnya, semua umat manusia pastilah memiliki benih-benih kesombongan, sebab manusia mempunyai hawa nafsu.

Trik mencegah sifat sombong, kata Buya Yahya, dengan langsung memangkasnya apabila benih-benih sombong mulai timbul.

"Maksudnya kita lawan dengan sesuatu yang spontan, dan jangan ditunda. Jangan menunda-nunda supaya kita bisa membiasakan hawa nafsu kita ini, setiap hendak berbuat kesombongan," ujar Buya Yahya dalam kajiannya, dikutip Jum'at (20/1/2023).

Apabila seseorang merasa sudah tidak punya rasa sombong, maka kata Buya Yahya sesungguhnya orang tersebut telah sombong. Untuk itu, sifat sombong harus diberantas sejak kemunculannya.

"Maka yang benar adalah kita semua memerangi penyakit itu, sebab tidak ada hentinya manusia untuk berjuang selagi di dalam diri kita masih ada hawa nafsu. Dan setan selalu membisikan kebusukan kepada hawa nafsu kita," katanya.

Dengan begitu, Buya Yahya mengatakan manusia akan terus berjuang untuk meraih kemenangan dan ketika manusia tengah berjuang pastilah ada hawa nafsu.

"Jika berjuang tidak punya hawa nafsu, maka itu bukanlah manusia melainkan malaikat. Nah ini kadang datang betul seperti itu," tandasnya.***

Post a Comment

Comments 0