KOSADATA – Dalam rangka memeriahkan hari ulangtahun Kota Jakarta yang ke 496, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta akan menggelar Pameran Jakarta Tangguh Tahun 2023 yang akan dilangsungkan di Pintu Air Malaka Sari, Kanal Banjir Timur, Jakarta Timur pada Minggu (18/06) pukul 06.00-11.00 WIB.
Â
Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji menuturkan, acara dijadwalkan untuk dibuka langsung oleh Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono dan dihadiri oleh seluruh unsur pentahelix terkait, baik pemerintah, dunia usaha, lembaga masyarakat, akademisi, dan media massa.
Â
Ia menjelaskan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai wadah edukasi dan literasi kebencanaan untuk menunjukkan kesiapan sarana dan prasarana penanggulangan bencana yang dimiliki oleh seluruh unsur pentahelix di Jakarta. "Acara ini dilangsungkan sebagai ikhtiar dalam mewujudkan ketangguhan bersama masyarakat Jakarta dalam menghadapi bencana," ujar Isnawa dalam keterangan tertulis, Jum'at (16/6/2023).Â
Â
Selain memamerkan sarana dan prasarana penanggulangan bencana, kegiatan ini juga akan diisi dengan berbagai aktivitas seperti senam dan olahraga bersama , talkshow kebencanaan, simulasi water rescue, bazar UMKM, dan hiburan menarik lainnya. "Saya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk hadir dan turut memeriahkan kegiatan Pameran Jakarta Tangguh" pungkas Isnawa.***
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0