Selesaikan Kaderisasi ROFI-1, Persis Kab. Tasikmalaya Siap Miliki Batom Baru

Sani Ichsan
Mar 19, 2023

KOSADATA - Setelah diterima sebagai badan otonom baru di Muktamar Persis XVI di Bandung, Ikatan Pelajar Persis (IPP) dan Ikatan Pelajar Persis Puteri (IPPi) terus melakukan penguatan internal melalui kekaderan dan penguatan eksternal dengan ekspansi pimpinan-pimpinan daerah dan wilayah di seluruh Indonesia.

Hal itu diungkapkan oleh Ferdiansyah, bidang Kaderisasi Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Persis. 

"Baik IPP maupun IPPi sepakat berjuang bersama untuk menguatkan kedalaman dan mengembangkan sayap-sayap pimpinan ke berbagai daerah kota-kabupaten dan provinsi di tanah air," Paparnya melalui chat Whtasapp kepada Kosadata.com , Sabtu, 18 Maret 2023.

Menindaklanjuti pentingnya ekspansi, tidak sedikit pimpinan Daerah (PD) yang semula membawahi 2-3 kota kabupaten, perlahan mulai dilakukan otonomisasi secara mandiri. 

Gerakan tersebut, seperti diungkapkan oleh Salma Arrahmani ialah upaya memperlebar dakwah kepelajaran melalui wadah IPPi. 

Salma yang memegang jabatan ketua PD. IPPi Tasikmalaya raya itu dengan serius melakukan kaderisasi internal organisasi yang bernama Arrosikhuna Fiel 'Ilmi (ROFI) tingkat satu. 

"Selain sebagai langkah ril melakukan proses pewarisan nilai terhadap calon anggota baru IPPi, kegiatan ROFI ini juga sebagai prasyarat serius mengingat  berkembangnya kabar strategis mengenai otonomisasi PD. IPPi kab. Tasikmalaya dan Kota Tasikmalaya." Jelas Salma. 

Dari 41 peserta yang mengikuti ROFI-1, kabupaten Tasikmalaya sendiri mengirimkan 10 kader IPPi untuk mengikuti ROFI-1 yang dilaksanakan di Pesantren Persis 67 Benda Kota Tasikmalaya pada hari kamis-jum'at (16-17/3/2023). 

Kesepuluh santriwati yang dimaksud ialah Hepi Khoerunnisa, Nadia Khoerunnisa, Marsa Agnia Nurul Hikmi, Alfi Akmilatinnisa, Manda Amalia Putri, Syifa Arrova Dewi, Azia Shifa Fauzy, Salwa Ramdaniyah, Ajeng Puspita Rahman dan Aliyya Taqiyyah. 

"Perjuangan mengikuti ROFI-1 ini bukanlah hal yang mudah. Bagaimana


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0