Siapkan Rp10 Juta, Tri Adhianto Ingin Tangkap Pelaku Vandalisme di Kolong Tol Becakayu

Joeang Elkamali
Jan 04, 2025

Kondisi vandalisme di ruang publik kolong tol becakayu. Foto: ist

KOSADATAWali Kota Bekasi terpilih, Tri Adhianto mengumumkan sayembara dengan hadiah sebesar Rp10 juta bagi siapa saja yang dapat membantu mengungkap identitas pelaku vandalisme yang merusak fasilitas publik di Tol Becakayu. Sayembara ini bertujuan untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam menjaga keindahan dan kebersihan kota Bekasi.

 

Melalui unggahan di akun media sosialnya, Tri Adhianto mengajak warga Bekasi untuk turut peduli terhadap kerusakan fasilitas umum yang merusak citra kota.

 

"Saya menyediakan hadiah tersebut bagi siapa saja yang berhasil membantu mengungkap pelaku yang merusak fasilitas publik kota. Mari tunjukkan bahwa warga Bekasi peduli akan keindahan kota ini!" ujar Tri Adhianto dalam akun instagramnya, dikutip Sabtu (4/1/2025).

 

Dalam unggahannya, Tri juga menegaskan bahwa pelaku vandalisme akan diproses secara hukum dan dikenakan sanksi sosial. Ia mengingatkan pentingnya saling menjaga dan merawat karya seni yang ada di kota Bekasi, termasuk mural-mural yang menjadi simbol kreativitas dan kebanggaan kota.

 

"Tindakan vandalisme tidak hanya merusak karya seni, tetapi juga merusak semangat kebersamaan yang kita bangun bersama," tambahnya.

 

Sebagai informasi, selama masa kepemimpinannya, Tri Adhianto aktif memberikan ruang bagi seniman kota Bekasi, salah satunya melalui kolaborasi dengan komunitas mural yang menghiasi sejumlah tiang tol, termasuk Tol Becakayu, dan lokasi-lokasi strategis lainnya. Mural-mural tersebut menjadi bagian dari upaya mempercantik wajah kota sekaligus menumbuhkan rasa bangga di kalangan masyarakat.

 

Wali kota Bekasi terpilih itu mengajak seluruh warga untuk melaporkan setiap informasi terkait pelaku vandalisme


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0