KOSADATA - Pertemuan tertutup antara Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra, Prabowo Subianto dengan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa di Gubeng, Surabaya beberapa waktu lalu menjadi sinyal kuat Khofifah bakal dipinang sebagai calon wakil presiden (Cawapres) Prabowo Subianto.
Pengamat Komunikasi Politik Universitas Esa Unggul, Jamiluddin Ritonga mengatakan pertemuan antar dua tokoh politik itu diduga kuat membicarakan peluang Khofifah menemani Prabowo sebagai Cawapresnya untuk Pilpres 2024.
"Prabowo tampaknya meminta kesediaan Khofifah untuk menjadi cawapres. Indikasi itu dapat dilihat dari dua hal," kata Jamiluddin di Jakarta, Selasa (14/2/2023).
Indikasi pertama, lanjut Dosen Universitas Esa Unggul itu pertemuan dilakukan secara tertutup. Artinya ada hal yang sangat rahasia ingin disampaikan Prabowo kepada Khofifah.
"Pertemuan itu tampaknya lanjutan yang dilakukan 3 Mei 2022. Karena itu pertemuan tertutup di kawasan Gubeng itu untuk mematangkan duet Prabowo-Khofifah," ujarnya.
Selanjutnya indikasi kedua, kata Jamiluddin, Prabowo memuji sosok Khofifah yang dianggap berhasil memimpin Jawa Timur. Pujian itu merupakan kode keras dari Prabowo yang menilai bahwa Khofifah layak menjadi cawapresnya.
"Pujian Prabowo itu merupakan bentuk komunikasi politik indirect. Prabowo tidak menyatakan ini bakal cawapresnya. Namun dengan menyatakan beragam prestasi Khofifah, Prabowo sudah memberi sinyal inilah sosok yang paling layak menjadi cawapresnya," tuturnya.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan pertemuan empat mata dengan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di De Soematra Surabaya, Jawa Timur, pada Senin, 13 Februari 2023, malam.
Pertemuan empat mata tersebut dilakukan Prabowo di sela-sela dirinya selaku Menteri Pertahanan melakukan kunjungan kerja di Markas Komando Daerah Militer V/Brawijaya pada Senin kemarin. Kunjungan di Surabaya akan dilanjutkan Prabowo di Surabaya pada hari ini, Selasa, 14 Februari 2023.
Pertemuan antara Prabowo dengan Khofifah berlangsung sekira 90 menit dan berlangsung gayeng. Prabowo mengaku pertemuan tersebut sebagai balasan atas jamuan Khofifah di Gedung Negara Grahadi Surabaya beberapa waktu lalu.
"Saya kali ini membalas beliau, kira-kira itu dalam rangka silaturahmi," kata Menhan Prabowo usai pertemuan.***
Kelompok 3 Praktikan PLKJ 34 Cibegol Targetkan Cetak Buku Bersama di Tasikmalaya
Feb 25, 2023Kapolri Ajak Masyarakat Jadikan Momentum Ramadan untuk Berlomba Berbuat Kebaikan
Mar 23, 2023Selama Bulan Ramadan Pengguna Commuter Boleh Buka Puasa di KRL, Begini Aturannya
Mar 23, 2023Presiden Jokowi Dikirimi Surat Gegara SKK Migas Gunakan Pipa Clad dari Luar Negeri
Mar 23, 2023Libatkan 3000 orang, ASDP Dukung Program Padat Karya Kapal Perintis melalui TJSL
Mar 23, 2023
Comments 0