Sekolah Cendekia BAZNAS (SCB) memiliki sistem penyaringan air bersih yang berguna bagi masyarakat sekitar. Terkini, sekolah binaan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI itu mendistribusikan 1.500 liter air bersih kepada warga di sekitar pondok, Desa Cemplang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/10/2023).