Haidar Alwi: Sinergi TNI, Polri, dan KPK Jadi Penopang Era Prabowo

Ida Farida
Aug 10, 2025

Haidar Alwi. Foto: ist

KOSADATAPendiri Haidar Alwi Care dan Haidar Alwi Institute, R. Haidar Alwi, menegaskan pentingnya menjaga optimisme publik terhadap pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Menurutnya, mandat politik yang lahir dari dukungan 58,59 persen suara rakyat menjadi modal besar untuk memperkuat ekonomi, politik, dan keamanan nasional.

“Kita perlu mengawal pemerintah dengan nasionalisme yang rasional. Bukan sekadar membela, tapi memastikan jalannya pemerintahan berpihak pada rakyat dan kejayaan bangsa,” ujar Haidar di Jakarta, Minggu, 10 Agustus 2025.

Ia menilai, kekompakan aparat keamanan, penegak hukum, dan lembaga negara merupakan fondasi yang akan mempercepat pencapaian visi Indonesia Maju. Stabilitas keamanan, kata dia, tidak dapat dipisahkan dari peran TNI dan Polri.

Haidar menjelaskan, TNI bertugas menjaga kedaulatan dan pertahanan negara dari ancaman eksternal. Sementara Polri berada di garis terdepan pelayanan publik, melindungi, dan mengayomi masyarakat. Di bawah kepemimpinan Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Polri dinilai berhasil menghadirkan layanan konkret, mulai dari digitalisasi pembuatan SIM dan SKCK hingga patroli siber untuk menekan kejahatan digital.

“Polri juga terbukti menjaga keamanan di berbagai agenda besar, dari Pemilu hingga event internasional. Kapolri memimpin dengan ketenangan, sistem jelas, dan pendekatan humanis,” kata Haidar.

Selain TNI–Polri, Haidar menilai peran Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sangat vital. Penegakan hukum yang bersih dan tegas, ujarnya, akan memastikan anggaran negara digunakan tepat sasaran serta mengembalikan hasil pembangunan kepada rakyat. Ia mendorong sinergi erat KPK dengan Kejaksaan dan Kepolisian demi mempercepat proses peradilan dan mencegah tumpang tindih perkara.

Menurut Haidar, keberhasilan menjaga stabilitas akan semakin kuat jika seluruh lembaga negara berada dalam satu visi. Ia mencontohkan peran Jaksa Agung,


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0