KOSADATA - Tim Barunastra Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) siap berlaga dan mengukir prestasi kembali di ajang International Roboboat Competition 2023 di Florida, Amerika Serikat.
Kali ini, tim kapal robot kebanggaan ITS ini siap berkompetisi lewat kapal terbarunya, Nala Proteus, yang diluncurkan secara resmi oleh Rektor ITS, Prof Dr Ir Mochamad Ashari MEng
Tim Barunastra akan bertarung dengan tim dari kampus-kampus ternama dunia pada tanggal 22 – 28 Maret mendatang. Ashari menyampaikan dukungannya kepada tim Barunastra ITS yang telah empat kali berjaya di ajang yang sama sebelumnya.
“Ini adalah karya yang luar biasa dari mahasiswa ITS, saya yakin tim Barunastra ITS bisa kembali membawa gelar juara untuk kali kelima,†ujar Ashari seperti dilansir laman resmi ITS, Kamis (16/3/2023).
Untuk menghadapi kontestasi ini, katanya, tim Barunastra telah mempersiapkannya sejak akhir tahun 2022 guna memperoleh hasil maksimal. Inovasi kapal robot terbaru ITS ini dilengkapi sejumlah peningkatan pada propulsi kapal dan lambung timbul kapal.
General Manager Tim Barunastra ITS, Fariz Rayyan Januari mengatakan, pada kapal sebelumnya masih terdapat kekurangan di bagian lambung timbul kapal. Tipisnya jarak antara air dan lambung kapal dapat membahayakan komponen elektrik kapal.
"Kapal terbaru tim Barunastra ini diharapkan mampu menyelesaikan permasalahan sebelumnya dengan memperlebar jarak air dan lambung kapal," katanya.
Selain dari segi lambung timbul kapal, perubahan kapal juga dapat dilihat dari sistem propulsinya. Sistem propulsi yang dimiliki kapal Nala Proteus ini menggunakan sistem dengan gaya dorong dan torsi yang lebih besar dibanding propulsi kapal Barunastra sebelumnya.
“Dengan sistem propulsi tersebut, kapal terbaru kami dapat melaju hingga kecepatan 5 knot,†ujar mahasiswa Departemen Teknik Sistem Perkapalan tersebut.
Lebih lanjut, Rayyan mendeskripsikan bahwa kapal Nala Proteus memiliki panjang 0,97 meter dan lebar 0,84 meter. Kapal baru besutan tim Barunastra ini menggunakan bahan fiberglass atau kaca fiber yang sifatnya kuat. Dengan bahan tersebut, diharapkan mampu untuk menyelesaikan delapan misi pada perlombaan bergengsi tahunan ini.
Untuk menghadapi ajang internasional, tim Barunastra sudah beberapa kali melakukan percobaan dan mengoptimalkan kinerja kapal. “Dengan inovasi terbaru tim Barunastra, kami yakin bisa kembali menjadi juara dan mengharumkan nama ITS serta bangsa Indonesia,†tegas Rayyan optimistis.
Kegiatan peluncuran Nala Proteus ini juga dihadiri beberapa jajaran pimpinan ITS, para pembina UKM Robotika ITS, serta undangan lainnya. Usai resmi diluncurkan, kapal Nala Proteus juga melakukan demo ketangkasannya di hadapan awak media di kolam depan Rektorat ITS. ***
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0