KOSADATA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, Kodam Jaya, dan Polda Metro Jaya menyatakan kesiapan dalam mengamankan pelaksanaan Pemilu tahun 2024, baik pemilihan presiden (pilpres) maupun pemilihan kepala daerah (pilkada).
Dalam kesempatan ini, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono memberikan data terkait kondisi Kota Jakarta kepada Kodam Jaya dan Polda Metro Jaya, salah satunya lima resiko yang akan mengancam Jakarta hingga data kerawanan menjelang Pemilu 2024 nanti.
"Kami sudah memberikan data untuk bisa ditelaah. Intinya memberikan semangat agar pelaksanaan pemilu 2024 dapat berjalan tertib, aman, damai, dan sejuk," ujar Heru saat rapat pimpinan Kodam Jaya-Polda Metro Jaya 2023 di Aula Soedirman Kodam Jaya/Jayakarta, Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (7/3/2023).
Hadir dalam acara itu Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. M. Fadil Imran, dan Gubernur Lemhanas Andi Widjajanto. Menurut Heru, pertemuan itu membahas kesiapan pemilu. Membahas secara keseluruhan bagaimana posisi Jakarta ke depan.
Heru mengatakan, data yang sudah disampaikan dapat dijadikan bahan untuk menentukan arah kebijakan demi menciptakan keamanan dan ketertiban saat persiapan hingga pelaksanaan pemilu 2024.
"Ad lima risiko terbesar global hingga dua tahun ke depan yang mungkin dialami Kota Jakarta. Risiko tersebut melingkupi krisis biaya hidup, bencana alam dan kejadian iklim ekstrem, konfrontasi geoekonomi, kegagalan mitigasi perubahan iklim, dan polarisasi sosial," katanya.
Selain lima risiko tersebut, Heru juga mengungkapkan, masih ada permasalahan ibu kota lain yang harus dihadapi Kota Jakarta. Di antaranya pertambahan penduduk yang terus meningkat berdampak
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0