Menteri ATR/BPN, Agus Harimurti Yudhoyono turut mendampingi Presiden RI Joko Widodo saat meninjau IKN. Foto: twitter: IKN
KOSADATA - Menteri Agraria dan Tata Ruang /Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan jogging mengelilingi hutan di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Dalam kesempatan itu, Menteri AHY memastikan IKN dibangun dengan konsep Smart Forest City.
"Kita ingin menghadirkan sebuah kehidupan yang benar-benar di tengah hutan, di tengah-tengah sebuah ekosistem yang harus kita jaga, kita rawat, kita lestarikan, kata kuncinya adalah sustainability," ujar Menteri AHY dalam video yang diunggah melalui akun twitternya, Jum'at (1/3/2024).
"Sudah saatnya Indonesia juga mengedepankan energi baru terbarukan, mengapa? Karena kita harus sama-sama menjadi warga dunia yang bertanggung jawab untuk bisa hadapi krisis iklim, perubahan cuaca yang ekstrem yang membuat bumi kita semakin kering dan juga banyak masalahnya," lanjutnya.
Mengenakan kaos dan celana pendek bernuansa loreng, Menteri AHY mengelilingi bukit di sekitar kawasan IKN. Mas Menteri AHY berhenti sejenak di salah satu helipad yang menampilkan pemandangan IKN di atas bukit tersebut.
"Selamat pagi dari IKN 1 Maret, Ibu Kota Nusantara, saat ini saya sedang berada di sebuah bukit yang bisa melihat secara luas pemandangan yang begitu indah. Kalau lihat di sana itu adalah kawasan inti pusat pemerintahan yang sedang dibangun, nanti disana ada Istana Kepresidenan, ada lapangan upacara untuk 17 Agustusan, lau ada kompleks perkantoran termasuk untuk para menteri," katanya.
Menurutnya, IKN dibangun sebagai pusat pemerintahan sekaligus pusat ekonomi, kebudayaan, pendidikan yang merepresentasikan Indonesia semakin maju, Indonesia Emas 2045. AHY mengaku bangga atas dibangunnya pusat peradaban baru yang notabene menjadi visi Presiden Joko Widodo.
"Yang jelas kita sangat senang dan berbangga jika pada akhirnya Indonesia memiliki sebuah pusat kebudayaan dan pusat peradaban yang juga tinggi karena visi dari Presiden Joko Widodo dan kita semua pemerintah adalah menghadirkan sebuah Ibu Kota yang hadirkan karakteristik yang cerdas, smart city, dan forest city, karena bukan hanya nanti cerdas, tapi juga sangat ramah lingkungan," ungkapnya.
Dalam mewujudkan visi itu, ungkapnya, pembangunan IKN memerlukan proses dan waktu serta beragam tahapan lainnya. Saat ini, tegasnya, ada belasan ribu orang yang tengah bekerja untuk menuntaskan IKN dengan baik.
"Kita semua harus mendoakan dan beri support terbaik agar IKN bisa terwujud dengan baik. Kita lanjut lagi olahraganya sambil mencari keringat, terima kasih," ucap AHY sambil melanjutkan lari paginya.
Kunjungan AHY ke IKN dilakukan untuk mendampingi Presiden Jokowi saat meninjau pembangunan Istana dan Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara.
"Saya dan para Menteri lainnya mendengarkan arahan-arahan Presiden untuk dapat ditindaklanjuti sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing," kata AHY dalam cuitan selanjutnya. ***
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0