Akhir Pekan di Depok, Cek Destinasi Wisata untuk Liburan Bersama Keluarga

Ida Farida
Jul 26, 2024

Warga Jakarta tengah menikmati kolam renang di Taman Herbal Insani. Foto: kosadata

KOSADATA - Menghadapi akhir pekan, tak sedikit warga Jakarta yang ingin melepas penat keluar kota. Namun, libur akhir pekan selalu terkendala dengan bengkaknya biaya dan jauhnya destinasi wisata yang dituju.

Ternyata, banyak destinasi wisata yang hanya sepelemparan batu dari Jakarta. Kota Depok salah satunya. Di Kota Depok, banyak destinasi wisata yang bisa Anda kunjungi bersama keluarga dan orang orang terdekat juga tersayang dengan mudah di jangkau transporasinya. 

Berakhir pekan di kota berjuluk Kota Seribu Maulid ini memiliki banyak destinasi wisata menarik loh. Warga Depok yang mau menikmati waktu liburan nya, yuk simak rekomendasi tempat wisata populer di Kota Depok berikut ini.

 

1. D’Kandang Amazing Farm

Tempat wisata pertama yang bisa dikunjungi warga Depok ada D’Kandang Amazing Farm, wisata alam buatan ini mengambil konsep Fresh Food From Farm For Family. Yaitu mengintegrasikan konsep pertanian dan peternakan mulai hulu hingga hilir.

Menghadirkan bagaimana pertanian dan peternakan diproses hingga hasil panennya yang siap konsumsi dengan menyuguhkan suasana yang hangat dan kekeluargaan. 

"D'Kandang sendiri terletak di Jalan Penarikan RT 01 / 02 Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Sawangan," kata Kepala Bidang Kebudayaan, Pengembangan Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif pada Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok, Christine Desima Arthauli, belum lama ini.

2. Taman Herbal Insani

Berlokasi di Jalan Kampung Kandang Duren Seribu Kelurahan Duren Seribu, Kecamatan Bojongsari, Taman Herbal Insani memiliki konsep belajar langsung praktik di alam bebas menjadikan suasana lebih asyik dan efektif.

"Disini juga pengunjung bisa belajar mengolah obat herbal, naik rakit, arena permainan egrang, bakiak, belajar panahan, dan masih banyak lagi," ujarnya.

3. Water Park atau Kolam Renang

Kemudian, di Kota Depok juga ada beberapa kolam renang yang bisa dikunjungi untuk mengisi waktu berlibur bersama keluarga. Seperti Green Lake View Waterpark di Kelurahan Curug, Kecamatan Cimanggis. Waterpark Ceria di Kelurahan Kukusan, Kecamatan Beji dan Putri Duyung Waterpark di Kelurahan Pasir Putih, Pondok Zidan Kelurahan Bedahan Kecamatan Sawangan.

4. Situ

Warga Depok juga bisa memanfaatkan waktu libur lebaran dengan berwisata ke sejumlah situ yang ada di Kota Depok. "Kota Depok juga memiliki beberapa situ yang bisa jadi pilihan warga seperti situ Tujuh Muara, Situ Rawa Kalong, Situ Rawa Besar, Setu Citayam Setu Pengasinan, Setu Pedongkelan dan beberapa situ lainnya," tutupnya.***

Related Post

Post a Comment

Comments 0