Anggota Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta, Bun Joi Phiau. Foto: Humas DPRD DKI Jakarta
KOSADATA - Anggota Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta, Bun Joi Phiau akan mempertahankan kebijakan bantuan pendidikan Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus untuk warga Jakarta. Rencananya, kebijakan anggaran KJP Plus akan direalokasikan untuk program sekolah swasta gratis pada tahun ajaran baru 2025-2026.
Imbas kebijakan sekolah swasta gratis itu, maka program KJP Plus akan dihapus. Namun, Bun Joi mengingatkan agar bantuan pendidikan KJP Plus itu harus dipertahankan sebagai penunjang lainnya peningkatan kualitas pendidikan anak-anak Jakarta.
“Bantuan sosial itu masih dibutuhkan, kalau sekolah gratis, maka yang menyangkut tentang sekolah harus dibantu juga,” ujar Bun Joi dilansir laman DPRD DKI Jakarta, Senin (30/9/2024).
Menurut dia, bantuan dana yang diterima para peserta didik dari KJP sangat dibutuhkan untuk menunjang kebutuhan sekolah. Seperti untuk memenuhi biaya transportasi, membeli perlengkapan sekolah, dan kebutuhan gizi.
“KJP tetap diperlukan, karena banyak orang yang tidak mampu. KJP bukan hanya untuk bayar sekolah, tetapi untuk menunjang kebutuhan sekolah, transportasi dan lainnya,” tutur Bun Joi.
Ia khawatir, tujuan utama program sekolah swasta gratis yakni tak ada lagi anak putus sekolah di Jakarta tidak bisa tercapai. Sebab masih ada beban untuk biaya transportasi dan membeli perlengkapan penunjang sekolah.
“Kalau masih ada biaya yang perlu dikeluarkan dan mereka tak mampu, tetap saja akan ada yang putus sekolah,” ungkap Bun Joi.
Ia yakin, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Jakarta mampu mengakomodir bantuan sosial. Khususnya bagi masyarakat menengah ke bawah. “Saya yakin kita mampu dengan
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0