Bamsoet terima tim Universitas Indonesia Supermileage Vehicle Team. Foto: Humas MPR RI
KOSADATA - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mendukung tim Universitas Indonesia Supermileage Vehicle Team membuat serta mengembangkan kendaraan listrik di Indonesia. Saat ini Universitas Indonesia Supermileage Vehicle Team telah berhasil membuat prototipe mobil listrik bernama Arjuna. Bobot Arjuna sangat ringan karena material bodinya terbuat dari serat karbon. Arjuna mampu melaju hingga jarak 194.19 kilometer per kilo watt hour (km/kWh).
"Mobil listrik Arjuna hasil besutan mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Indonesia ini berhasil menorehkan prestasi gemilang di berbagai kompetisi internasional. Diantaranya, memenangkan juara pertama ajang kompetisi Shell Eco Marathon Asia 2022 di Sirkuit Mandalika untuk kelas battery electric urban concept dengan menempuh jarak 194 km/kWh. Sementara, pada ajang Shell Eco Marathon Asia 2023 di Sirkuit Mandalika, Arjuna yang bertarung di kelas Urban Concept Battery Electric menempati peringkat kedua dengan capaian konsumsi energi listrik sebesar 172 km/kWh," ujar Bamsoet usai menerima tim Universitas Indonesia Supermileage Vehicle Team di Jakarta, Kamis (28/3/24).
Hadir dari Universitas Indonesia Supermileage Vehicle Team antara lain Yusuf Timothy Turnip, Marsya Renatha Bahasoean, Haydar Mahdi, Godwin Siringoringo, Jericho Christian Marsangap, Abdullah Iman Ramadhan, Taqiya Shauqiya dan Fathia.
Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, Shell Eco Marathon merupakan kompetisi yang menantang para mahasiswa perguruan tinggi di berbagai
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0