Kepala BNPB, Letjen TNI Dr. Suharyanto melakukan kunjungan ke lokasi terdampak bencana banjir dan longsor di Pekalongan, tepatnya di Kecamatan Petungkriyono. Foto: Humas BNPB
KOSADATA – Bencana banjir dan tanah longsor yang melanda Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, pada awal Januari 2025 menyebabkan kerusakan signifikan, baik pada infrastruktur maupun kehidupan masyarakat.
Dalam waktu kurang dari dua hari pasca kejadian, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen TNI Dr. Suharyanto, bersama Pj. Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, dan Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, melakukan kunjungan ke lokasi terdampak, tepatnya di Kecamatan Petungkriyono.
Dalam kunjungannya, Suharyanto menegaskan bahwa pada fase penanganan darurat, pemerintah daerah harus segera menyusun data kerusakan infrastruktur, termasuk rumah warga dan fasilitas umum. Sebagai bentuk dukungan, BNPB siap memberikan bantuan untuk rumah yang rusak ringan, sedang, hingga berat. Data yang akurat dan cepat akan mempercepat proses transisi dari tanggap darurat menuju pemulihan.
“Rumah masyarakat yang rusak ringan, sedang, dan berat akan mendapat bantuan dari pemerintah pusat melalui BNPB. Pastikan pendataan cepat agar bantuan bisa segera disalurkan,” jelas Suharyanto dalam keterangannya, Kamis (23/1/2025).
Terkait dengan infrastruktur yang rusak, seperti jembatan, Suharyanto menginstruksikan untuk segera membangun jembatan sementara menggunakan jembatan belly, dengan dukungan dari Mabes TNI. Sementara itu, untuk pembangunan jembatan permanen, BNPB akan menyusun program rehabilitasi dan rekonstruksi (RR).
“Jembatan yang rusak bisa dibangun sementara menggunakan Jembatan belly, dan untuk yang permanen, kami akan menggunakan program RR BNPB,” lanjut Suharyanto.
BNPB juga mengingatkan pentingnya pembuatan Dokumen Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pasca Bencana (R3P). Dokumen ini akan menjadi acuan dalam rapat koordinasi tingkat pusat dan mendukung upaya pemerintah dalam mengalokasikan anggaran serta sumber daya
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0