Bank DKI Serahkan 1 Unit Mobil Operasional untuk Dukung Layanan PMI DKI Jakarta

Ida Farida
Jan 25, 2025

Vice President Hubungan Kelembagaan Bank DKI, Zulfikryshah menyerahkan bantuan unit mobil operasional kepada Bendahara PMI DKI Jakarta, Bayu Herdaya Suryadiredja. Foto: Humas Bank DKI

KOSADATA – Bank DKI terus memperkuat komitmennya terhadap program sosial kemasyarakatan melalui penyerahan 1 unit mobil operasional kepada Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta. Penyerahan ini dilakukan oleh Vice President Hubungan Kelembagaan Bank DKI, Zulfikryshah, kepada Bendahara PMI DKI Jakarta, Bayu Herdaya Suryadiredja.

Langkah ini merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) Bank DKI yang bertujuan mendukung berbagai inisiatif sosial, khususnya di bidang kesehatan.

Direktur Utama Bank DKI, Agus H. Widodo, dalam keterangan resminya menyampaikan bahwa penyerahan mobil operasional ini diharapkan dapat meningkatkan akses dan kenyamanan masyarakat dalam mendapatkan pelayanan kesehatan dari PMI DKI Jakarta.

"Saya berharap mobil operasional ini dapat membantu PMI DKI Jakarta dalam memberikan pelayanan kesehatan yang lebih efektif dan mudah diakses oleh masyarakat," ujar Agus, Sabtu (25/1/2025).

Program CSR Bank DKI kepada PMI DKI Jakarta bukan pertama kalinya. Sebelumnya, Bank DKI telah mendukung PMI dengan menyerahkan 1 unit mobil donor darah pada 2023 serta berpartisipasi dalam berbagai kegiatan sosial, seperti bulan dana PMI DKI Jakarta.

Selain itu, Bank DKI juga memfasilitasi sistem pembayaran donasi masyarakat kepada PMI DKI Jakarta secara non-tunai, menggunakan fitur scan to pay pada aplikasi JakOne Mobile.

Agus menambahkan bahwa CSR Bank DKI tidak hanya berfokus pada kesehatan, tetapi juga pada pendidikan, pengelolaan lingkungan, dan dukungan untuk UMKM.

"Kami ingin terus memberikan dampak positif yang nyata bagi masyarakat dan lingkungan," katanya.

Bendahara PMI DKI Jakarta, Bayu Herdaya Suryadiredja, mengungkapkan rasa terima kasih atas kontribusi Bank DKI. "Mobil operasional ini akan


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0