KOSADATA - Pemprov DKI Jakarta menggelar Pencanangan HUT ke-496 Kota Jakarta sebagai penanda dimulainya rangkaian acara memperingati hari ulang tahun kota ini. Pencanangan HUT ke-496 Kota Jakarta dipimpin oleh Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dan dihadiri oleh jajaran Pemprov DKI Jakarta, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) DKI Jakarta, serta anggota DPD RI perwakilan DKI Jakarta Sylviana Murni, di Silang Utara Monas, Gambir, Jakarta Pusat, pada Minggu (21/5/2023).
Pencanangan HUT ke-496 Kota Jakarta dilaksanakan secara simbolis dengan penanaman belasan pohon cempaka dan pelepasan 496 burung, bekerja sama dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam DKI Jakarta Kementerian Kehutanan RI dan sejumlah lembaga/komunitas di bidang lingkungan hidup.
Adapun tema yang diusung dalam perayaan HUT ke-496 Kota Jakarta yaitu ‘Jadi Karya Untuk Nusantara’, memiliki makna bahwa Jakarta Siap mengoptimalkan seluruh sumber dayanya untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan berkelanjutan, sekaligus menjadi barometer serta pemantik kemajuan bagi daerah-daerah lain di Indonesia.
Dalam kesempatan ini, Heru mengapresiasi pelaksanaan kegiatan pencanangan tersebut yang melambangkan kedekatan dengan alam, serta menunjukkan kepedulian DKI Jakarta terhadap kelestarian lingkungan dan ekosistem.
"Menggunakan simbol-simbol alam untuk sebuah acara artinya terbuka. Artinya, Pemda (DKI) adalah terbuka untuk seluruh masyarakat Jakarta, maupun seluruh masyarakat Indonesia, termasuk juga pejabatnya, terbuka terhadap keluhan masyarakat," ujar Heru di lokasi.
Heru juga menjelaskan bahwa keberlangsungan Jakarta dengan bertambahnya usia kota tersebut, selain memajukan pembangunan manusia dan infrastruktur, juga harus diseimbangkan dengan pemeliharaan ekosistem dan lingkungan.
"Kita harus akrab dengan alam semesta, maka ini
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0