KOSADATA - Anggota Fraksi PAN DPRD Jawa Barat, Enjang Tedi mengaku optimis bahwa Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional (DPW PAN) Jawa Barat dapat memenangkan Pemilu Legislatif 2024 mendatang dengan perolehan 12 kursi di Provinsi.
Hal itu disampaikan Enjang Tedi pasca penyerahan berkas administrasi dan pendaftaran 120 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Jabar ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Jabar di Jalan Garut, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (12/5) kemarin.Â
“Kami optimis untuk bisa memenangkan Partai Amanat Nasional di 2024 nanti dan bisa menduduki kursi DPRD Jabar dengan 12 kursi untuk mengisi keterwakilan di setiap dapil," ujar Enjang Tedi, Sabtu (13/5/2023).
Legislator dapil Kabupaten Garut ini pun menegaskan, pihaknya berkomitmen menjalankan tugas untuk mendongkrak kemajuan daerah serta membantu masyarakat dalam mendapatkan haknya.
"Semoga saya bisa menjalankan tugas dengan amanah untuk warga masyarakat umumnya. Mari gerak cepat, bantu rakyat," katanya.
Lebih lanjut, Anggota Komisi V DPRD Jabar yang juga Wakil Ketua DPW PAN Jabar ini pun meminta kepada semua kader PAN untuk terus semangat bekerja sama memenangkan pemilu di daerahnya masing-masing.
"Tahun depan akan jadi tahun kejayaan PAN lagi kalau semua kader bekerja keras, optimal dan kompak memenuhi target kursi di setiap daerah. Tidak ada yang mustahil, pasti bisa tercapai," sebutnya.
Diketahui, rombongan yang dipimpin langsung oleh Ketua DPW PAN Jabar Desy Ratnasari itu mendatangi KPUD Jabar disambut dan diterima langsung oleh Ketua KPU Provinsi Jawa Barat Rifqi Ali Mubarok.
Tanggal 12 Mei
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0