Gaduh Info BPS DKI, Aktivis dan Warga Kalibaru Sanggah Soal Kemiskinan Ekstrem

Sani Ichsan
Feb 16, 2023

KOSADATA - Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Peduli Jakarta yakni sebuah organisasi yang aktif di bidang sosial, menggelar survei dan verifikasi data masyarakat miskin ekstrem di RT 6/RW 15 Kalibaru, Jakarta Utara. 

Tim Peduli Jakarta didampingi pengurus lingkungan setempat turun langsung mendata 25 Kepala Keluarga (KK) di wilayah RT 6 tersebut. Pendataan pun dilakukan secara detail alias by name by address.

Ketua RT 6, Mariani mengaku kaget selama 13 tahun menjabat baru mendengar adanya beberapa nama warga miskin ekstrem di wilayahnya yang mencapai 38 KK. Ia mengatakan bahwa betul ada warga miskin di wilayahnya, tetapi bukan miskin ekstrem.

“Tapi kalau yang kemiskinan ekstrem, kebetulan warga saya ada kurang lebih 130 KK yang tervalidasi di RT 6. Yang tervalidasi masuk ke dalam miskin ekstrem ada 38 KK. Tapi saya rasa tidak ada yang terlalu miskin ekstrem,” kata Mariani, Kamis (16/2/2023).

Ketua RW 15 Kalibaru, Slamet juga mengaku kecewa dan membenarkan bahwa pihaknya menerima data yang mengidentifikasikan masyarakat miskin ekstrem di wilayahnya. Namun pihaknya keberatan jika warganya dikategorikan dalam kelompok miskin ekstrem.

“Saya tidak setuju, bukan apa, kayaknya miskin ekstrem, kita hina banget gitu. Ya sudah kita validasi, klarifikasi bagaimana sebetulnya. Memang betul di Kalibaru ada sekitar 8 RW yang kumuh, RW 1, RW 4, RW 6, RW 7, RW 10, RW 12, RW 13, dan RW 15. Yang kumuh banget di RW 4,” kata Slamet.

Eksekutif


1 2 3

Related Post

Post a Comment

Comments 0