Bank DKI Luncurkan Atur Jakarta Tourist Pass dengan Desain khusus bersama Tokopedia. Foto: Humas Bank DKI
Senior Vice President of Digital Goods Tokopedia, Rudy Dalimunthe, mengatakan Tokopedia sangat mengapresiasi Bank DKI yang sudah memberikan kesempatan untuk bersama-sama mengakselerasi digitalisasi pembayaran dan menciptakan cashless society yang semakin luas.
"Lewat kolaborasi ini, kami berharap akan lebih banyak lagi masyarakat yang bisa merasakan kemudahan bertransaksi digital, khususnya dalam bertransportasi dan berwisata di Jakarta. Kerja sama Tokopedia dan Bank DKI sejalan dengan komitmen kami untuk terus membuat produk yang inklusif, yang bisa mempermudah masyarakat luas memenuhi kebutuhan di era digital," imbuh Rudy.
Sebagai kota dengan pusat ekonomi dan budaya, Jakarta terus berkomitmen untuk mewujudkan visinya sebagai kota global. Salah satu strategi utama adalah melalui penguatan sektor Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE), yang menjadi fokus penting dalam upaya menjadikan Jakarta sebagai destinasi unggulan bagi wisatawan domestik dan internasional. Melalui pengembangan sektor MICE, Jakarta berupaya menarik lebih banyak kunjungan bisnis dan acara internasional, sehingga dapat meningkatkan pendapatan daerah dan memperkuat posisi Jakarta di kancah global.
Diketahui, Jakarta Tourist Pass merupakan solusi digital berbasis kartu elektronik (JakCard) dan aplikasi (JakOne Pay) yang dirancang untuk memberikan kemudahan bagi wisatawan, seperti mengakses informasi destinasi populer, transportasi, pembayaran, serta layanan pariwisata lainnya di Jakarta. Dalam hal kebutuhan transaksi pembayaran digital berbasis kartu, Jakarta Tourist Pass (JakCard) dapat digunakan untuk kebutuhan pembayaran transportasi terintegrasi di Jakarta, mulai dari JakLingko, Transjakarta, Commuter Line, MRT Jakarta, LRT Jakarta, hingga LRT Jabodebek.
Sedangkan aplikasi Jakarta Tourist Pass
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0