Gelar Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar, Kasudin Pendidikan Jakpus Apresiasi Guru Penggerak Angkatan 9

Abdillah Balfast
Apr 28, 2024

Kasudin Pendidikan Wilayah II Jakarta Pusat menghadiri Lokarya 7 Panen Hasil Belajar Guru Penggerak angkatan 9

menjadi ujung tombak tranformasi Pendidikan di Indonesia,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah II Jakarta Pusat yang hadir dalam acara tersebut, Bambang Eko Prabowo memberikan apresiasi atas hasil karya CGP Angkatan 9 Jakarta Pusat pada Lokakarya 7Panen Hasil Belajar’..

Dalam kegiatan ini, para CGP menampilkan aksi nyata dan karya usai mengikuti Program Pendidikan Guru Penggerak selama 6 bulan.

“Lokakarya ini adalah ruang membagikan aksi nyata dan karya setelah 6 bulan ikut pelatihan. Saya apresiasi para Calon Guru Penggerak ini. Luar biasa,” katanya. .

Bambang Eko Prabowo berharap, para CGP dapat memimpin transformasi pendidikan di sekolah serta memimpin pendidikan yang berpusat kepada murid.

Dia jugamenjelaskan, dasar hukum Program Pendidikan Guru Penggerak adalah Permendikbudristek No26 Tahun 2022 tentang Guru Penggerak.

Secara administrasi, CGP yang lulus berhak mendapatkan sertifikat yang dapat digunakan sebagai syarat menjadi Kepala Sekolah dan Pengawas Sekolah. 

Dia juga kagum dengan hasil karya para CGP. Dia menilai, para CGP benar-benar memberikan pendidikan yang berpusat kepada murid. Pembelajaran itu membuat anak lebih interaktif sehingga suasana kelas menjadi hidup.

“Kalau anak-anak diajarkan seperti itu enggak akan bosan. Anak jadi betah. Jadi bapak dan ibu sebagai guru muda, saya harap terus menjadi inspirator dan penggerak,” ujarnya.

Dia pun berharap kegiatan ini tidak berhenti sampai sini. Sebab, kegiatan ini bisa memunculkan ide-ide segar terutama untuk transformasi pendidikan. (***)


1 2 3
Post a Comment

Comments 0