Hasto Sebut PDIP dan PPP Punya Hubungan Unik, Senasib Sepenanggungan

Abdillah Balfast
Apr 29, 2023

KOSADATA - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, ada hubungan yang unik antara PDIP dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Rekam jejak PPP, kata Hasto, memiliki kesesuaian historis dengan PDI Perjuangan. Selama masa Orde Baru, keduanya menjadi representasi partai tertindas.

"Sehingga terbangun emotional bonding di antara kedua partai dalam suatu hubungan yang unik, yang disatukan oleh perasaan senasib sepenanggungan," kata Hasto melalui keterangan resminya, Jumat (28/4/2023).

Hasto meyakini, dengan hal itu maka kerjasama politik dengan PPP akan memperkuat kemenangan pada Pilpres 2024 mendatang.

"Sehingga diyakini kerjasama dengan PPP sangat positif, dan semakin memperkuat energi kemenangan Pilpres 2024. Seluruh kerjasama Partai Politik dilakukan melalui komunikasi Partai dengan Partai," ucapnya.

Sebagai informasi, PDI Perjuangan menyambut baik bergabungnya PPP untuk bekerjasama dalan mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden di Pemilu 2024 mendatang.

Untuk itu, Hasto mengatakan, pihaknya akan bertemu dengan Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Mardiono pada Minggu (30/4/2023), pukul 14.00 WIB, guna membahas kerjasama politik antarpartai pengusung Ganjar.

"Pak Mardiono bersama jajaran pengurus PPP akan kami terima di kantor DPP PDI Perjuangan. Komunikasi via telpon sudah dilakukan. Minggu akan menjadi kesempatan pertama bertemu dengan Ibu Megawati Soekarnoputri guna meneguhkan kerjasama politik," kata Hasto.(***)

Related Post

Post a Comment

Comments 0