OOTD Chalange di kereta api suit class. Foto dok KAI
KOSADATA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengadakan challenge atau tantangan kepada penumpang KA Suite Class Compartment untuk mengunggah foto atau video Outfit Of The Day (OOTD) saat berada di kereta Suite Class Compartment Bima ataupun Argo Semeru mulai 29 Oktober s/d 11 November 2023. Bagi penumpang peserta tantangan terpilih, nantinya berhak mendapatkan suvenir luxury ekslusif dari KAI secara gratis.
“Challenge OOTD ini kami adakan dengan tujuan untuk mengapresiasi pelanggan setia kereta api, sekaligus meningkatkan animo masyarakat agar tetap setia melakukan perjalanan menggunakan kereta api khususnya Suite Class Compartment Bima dan Argo Semeru” jelas Joni Martinus – Vice President Public Relations KAI.
Pelanggan yang tertarik untuk ikut serta challenge OOTD Naik Suite Class Compartment dapat mengikuti syarat dan ketentuan dengan terlebih dahulu melike postingan di IG, X, atau Facebook. Peserta selanjutnya mengupload style OOTD terbaik saat naik kereta Suite Class Compartment dalam bentuk foto ataupun video.
Foto atau video perlu disertai dengan caption atau narasi menarik tentang pengalaman naik kereta Suite Class Compartment. Selanjutnya, peserta tantangan menyertakan tagar atau hashtag #OOTDNaikSuiteClassKAI, #AyoNaikKereta, dan #KAI121.
Peserta diwajibkan menge-tag 3 teman untuk ikutan berpartisipasi dan follow akun IG @KAI121_. Peserta adalah akun pribadi dan bukan organisasi atau komunitas.
KAI akan memilih 5 orang pemenang dari IG, X, dan Facebook. KAI menyediakan total 5 paket hadiah suvenir luxury berisikan windbreaker, t-shirt, notes, premium box, travel pouch, smart tumbler, serta bedlamp pada challenge ini.
Berikut Jadwal KA Suite Class Compartment yang dirangkaikan pada KA Bima relasi Gambir - Surabaya Gubeng (pp):
- Berangkat dari Gambir pkl
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0