Kalahkan Jepang di Arena Doha, Timnas Indonesia Juara AFC eAsian Cup 2024

Ida Farida
Feb 07, 2024

eTimnas Indonesia berhasil menyabet juara pada AFC eAsian Cup 2024. Foto: ist

mampu memenangkan pertandingan di leg pertama, setelah menang melalui drama adu penalti 3-2. Di leg kedua duet Faidan-Elga kembali diturunkan untuk menghadapi skuad Samurai Biru. Bermain tenang di sepanjang laga, eTimnas Indonesia pun sukses mencetak gol di laga ini sekaligus membawa mereka merengkuh gelar juara pada gelaran AFC eAsian Cup 2023.

 

“Tidak bisa berkata-kata lagi atas pencapaian ini sekaligus bersyukur bisa membawa piala ini ke Indonesia untuk pertama kali. Semua perjuangan kami lakukan untuk Indonesia dan terimakasih atas dukungan keluarga dan suporter yang terus mendukung kami dari awal hingga akhir,” ungkap Akbar Paudie menambahkan.

 

Indonesia pun berhasil meraih trofi sekaligus gelar AFC eAsian Cup 2023 untuk pertama kali dalam sejarah. Itu merupakan pencapaian terbaik di level Asia, apalagi turnamen ini baru pertama kali digelar bersamaan dengan gelaran AFC Asian Cup 2023 di Doha, Qatar. Usai meraih gelar juara, skuat eGaruda pun langsung kembali ke tanah air pada Selasa (6/2/2024) pagi dan dijadwalkan tiba di Indonesia pada Selasa (6/2/2024) malam.***


1 2
Post a Comment

Comments 0