Ke Demokrat, Hidangan Kepala Ikan Disajikan untuk Surya Paloh dari AHY

Isma Nanik
Feb 22, 2023

KOSADATA - Kunjungan Ketua Umum (Ketum) Partai Nasional Demokrat (NasDem), Surya Paloh ke kantor DPP Partai Demokrat disambut dengan hangat. Dalam kesempatan ini, Surya Paloh dijamu hidangan kepala ikan kesukaannya. Agenda pertama pertemuan itu diawali dengan makan siang bersama.

"Yang jelas masakan Indonesia, ada spesial juga kepala ikan. Saya juga suka, tapi saya dengar favorit pak Surya Paloh juga," kata AHY di kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (22/2/2023).

Diketahui, kunjungan Surya Paloh ke kantor DPP Partai Demokrat merupakan ajang silahturahmi antar partai politik. Agenda pertemuan dua tokoh pimpinan partai politik itu disinyalir akan membahas isu kebangsaan dan kerakyatan terkini, termasuk judicial review sistem pemilu proporsional terbuka.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem), Surya Paloh tiba di kantor DPP Partai Demokrat, Jalan Proklamasi No. 41, Menteng, Jakarta Pusat, pada Rabu (22/2/2023).

Paloh bersama rombongan tiba pada pukul 10.53 dan disambut langsung Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Hari Murti Yudhoyono (AHY).

Kedua pimpinan partai politik itu kompak menggunakan seragam partai masing-masing. Paloh menggunakan jas biru gelap khas NasDem, sementara AHY menggunakan jas biru terang khas Demokrat.

Saat tiba di kantor DPP Demokrat Paloh hanya melempar senyum, tak ada sepatah kata yang terlontar saat awak media meminta keterangan terkait pertemuan dengan AHY.***

Related Post

Post a Comment

Comments 0