KOSADATA – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Senin (17/4), memimpin rapat koordinasi di Command Center Posko Angkutan Lebaran 2023, di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta, untuk mengoordinasikan kesiapan penanganan arus mudik dan balik di titik-titik krusial yang berpotensi terjadi kepadatan.
Salah satu titik krusial tersebut yaitu Pelabuhan Penyeberangan Merak-Bakauheni. Dalam kesempatan tersebut, Menhub membahas evaluasi dan upaya yang dilakukan, menyusul adanya kejadian kepadatan angkutan barang di Pelabuhan Ciwandan, Banten pada Minggu (16/4) kemarin.
“Saya ingin melakukan evaluasi agar apa yang terjadi kemarin di Ciwandan tidak berulang,†ujar Menhub.
Menhub mengungkapkan, beberapa faktor penyebab terjadinya kepadatan angkutan barang yang akan menuju Pelabuhan Ciwandan yaitu adanya peningkatan pergerakan truk dari Jawa ke Sumatera menjelang akan diterapkannya pembatasan angkutan barang pada Senin sore ini.
Selain itu, faktor lainnya adalah kurangnya kapal dan tug boat, serta adanya keengganan para supir truk untuk menaiki kapal tujuan Pelabuhan Panjang, dan lebih memilih menuju Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni.
Sejumlah strategi telah disiapkan untuk mengurai kepadatan yang terjadi. Pertama yaitu menambah kapal dan tug boat yang beroperasi di Pelabuhan Ciwandan. Dalam rakor ini, perwakilan PT Atosim Lampung Pelayaran (ALP) sebagai operator kapal yang melayani rute Ciwandan–Panjang mengatakan telah menyiapkan tiga armada kapalnya.
“Kami telah berkoordinasi dengan Biro Klasifikasi Indonesia (BKI) untuk segera mengecek dan memastikan kelaiklautan kapalnya agar segera bisa dioperasikan,†ujar Menhub.Â
Upaya lainnya yaitu, melakukan upaya persuasif kepada para sopir truk yang masih menolak diberangkatkan ke Pelabuhan Panjang.
“Saya telah berkoordinasi dengan Ditlantas Polda Banten untuk melakukan penegakkan hukum di lapangan jika diperlukan,†tutur Menhub.
Menhub berharap, penerapan aturan pembatasan angkutan barang mulai Senin sore
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0