Kemenhub Gelar Rakornis Inaportnet

Dian Riski
Oct 10, 2024

Rakornis Inaportnet 2024. Foto dok Kemenhub

KOSADATA - Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan, melalui Direktorat Lalu Lintas dan Angkutan Laut, menggelar Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Inaportnet Tahun 2024 dengan tema “Harmonisasi Keberagaman Melalui Transformasi Digital” pada 9-10 Oktober 2024 di Bekasi, Jawa Barat.

Acara ini dilaksanakan sebagai langkah harmonisasi dan sarana berbagi pengetahuan dari tim Kementerian Perhubungan Pusat dengan seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lapangan serta sebagai sarana evaluasi terkait dengan pelayanan di pelabuhan.

Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Capt. Antoni Arif Priadi, saat membuka Rakornis Inaportnet, mengatakan bahwa Inaportnet saat ini bukan hanya menjadi alat pemantauan dan pengawasan terkait pergerakan administrasi kapal di pelabuhan, tetapi juga menjadi titik awal untuk pelaporan kapal yang akan singgah di Indonesia.

“Aplikasi Inaportnet juga menjadi alat komunikasi dengan kementerian/lembaga lain dalam pelaporan dokumen, sehingga menjadi satu kesatuan pada ekosistem logistik nasional yang sedang dikembangkan bersama antar kementerian,” kata Capt. Antoni.

Menurut Capt. Antoni, implementasi Inaportnet sebagai upaya digitalisasi pelabuhan menjadi salah satu kunci untuk mendorong pelabuhan-pelabuhan di Indonesia agar mampu bersaing secara global dan terintegrasi sehingga dapat memberikan pelayanan yang lebih cepat, efektif, efisien, kompetitif, dan transparan, yang didukung oleh perkembangan dan pemanfaatan teknologi informasi.

“Terkait dengan hal tersebut, melalui Rakornis Inaportnet kali ini diharapkan dapat


1 2 3

Related Post

Post a Comment

Comments 0