Riza Patria Mundur dari Pilkada Tangsel, Demokrat Alihkan Dukungan ke Benyamin-Pilar

Abdillah Balfast
Aug 28, 2024

Riza Patria dan Marshel Widianto menghadiri kegiatan senam bersama dengan masyarakat Tangsel. Foto: IG Ariza Patria

dan Pilar Saga Ichsan untuk mengarungi Pilkada Tangsel 2024.

“Tentunya ini menjadi tugas kami Demokrat di Tangsel untuk melaksanakan amanah akhir ini dengan sebaik-baiknya serta merencang banyak hal untuk kemenangan di Pilkada 2024,” pungkasnya.

Saat dikonfirmasi terpisah, Ahmad Riza Patria dan Sekretaris DPD Partai Gerindra DKI Jakarta, Rany Maulianasari belum memberikan tanggapan atas kabar ini. Sebelum Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) pun membatalkan dukungan kepada Ahmad Riza Patria dan Marshel Widianto pada Pilkada Tangerang Selatan (Tangsel) 2024.

PKS lalu memberikan dukungan kepada Ruhamaben dan Shinta Wahyuni Chairuddin sebagai pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Tangsel.

"DPTP PKS memutuskan untuk menarik rekomendasi/SK/Form B 1 KWK yg sebelumnya sudah diberikan kepada calon lain, dengan mengeluarkan dukungan resmi terbaru (SK dan Form B 1 KWK) pada Pilkada Tangsel kepada dua kader PKS, yaitu Ruhamaben-Shinta," kata Presiden PKS Ahmad Syaikhu dalam keterangan tertulisnya.***


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0