Salam Bersama dengan telapak tangan terbuka yang dicetuskan Bung Karno Jadi simbol deklarasi FBI. Foto: FBI
Anies bersyukur dan berterima kasih atas dukungan yang diberikan Forum Bersama Indonesia kepadanya. Dia berharap setelah launching yang dihadiri ratusan orang dari kelompok relawan tersebut, gerakan dan kerja-kerja pemenangan semakin digalakkan di masyarakat. "Kami berharap kepada semuanya, mari kita bekerja keras dan merumuskan berapa banyak (suara) yang perlu kita peroleh di Jabodetabek ini. Selamat bergerak. Mari kita jangkau semuanya," seru Anies yang disambut gemuruh tepuk tangan.
Menurut Anies, pemberian nama Forum Bersama Indonesia merupakan pilihan yang tepat. Meski kelompok relawan tersebut digagas di Jabodetabek, tapi orang yang terlibat di dalamnya berasal dari kultur dan suku berbeda di Indonesia. Dengan begitu, target jangkauan kerja pemenangan bisa semakin diperluas. "Dan lambangnya pun peta Indonesia. Dari Maluku ada juga yang datang ke sini. Tuan rumahnya adalah masyarakat Betawi yang terbuka buat semuanya. Ketika kita bersama di sini, tujuan kita ingin melakukan perbaikan dan perubahan yang dilakukan secara konstitusional," ujar Anies.
Khusus untuk kerja pemenangan di Jabodetabek, Anies yakin kekuatan yang digunakan kepompok relawan pada Pilpres 2024 dua kali lipat dibandingkan dengan saat Pilgub DKI 2017 lalu. Karena itu, Anies mengingatkan agar Forum Bersama Indonesia tidak hanya mengajak orang yang dulu mendukungnya pada Pilgub DKI 2017, tapi juga mengajak pihak yang berbeda pilihan di pesta demokrasi tersebut. "Pilihan masa lalu boleh berbeda, tapi pilihan masa depan harus sama," tandas Anies.***
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0