XVG Musik & Nongkrong Berlangsung Meriah di BKT Jakarta Timur

Abdillah Balfast
Oct 23, 2023

XVG hadir pertama kali di BKT Jakarta Timur

KOSADATA - Relawan Ganjar Pranowo- Mahfud MD yang berasal dari profesional musisi dan artis Extravaganjar (XVG) terus bergerak dan bekerja untuk meraih suara rakyat. Salah satunya dengan menggelar XVG Nongkrong, sebuah konsep untuk meraup suara di akar rumput.

Menurut Bendahara Umum (Bendum) Relawan Extravaganjar (XVG), Jeffry Woworuntu konsep XVG Nongkrong memang sengaja dibuat untuk meraih suara akar rumput.

"XVG Nongkrong memang sengaja dibuat untuk kumpul siapa pun tanpa membeda-bedakan. Semua kumpul untuk pemenangan Ganjar-Mahfud. Jadi kita kumpul, nongkrong dan bekerja di sini untuk kemenangan Ganjar - Mahfud," kata Jeffry Woworuntu di lokasi XVG Nongkrong di kawasan BKT Jakarta Timur, Minggu (22/10/2023).

Tambah Jeffry, ini merupakan kali pertama dan tempat pertama XVG Nongkrong diadakan. Ke depannya akan digelar XVG Nongkrong di sejumlah tempat di Jabodetabek. 

"Ini langkah pertama kita, selanjutnya kita akan gelar di tempat-tempat lain. Paling tidak kita bisa gelar sebulan dua kali," kata Jeffry Woworuntu. Di XVG Nongkrong ada sejumlah hiburan musik buat masyarakat dan diskusi-diskusi yang mendengar aspirasi masyarakat.

Sementara Sekjen relawan XVG Fendy Mugni mengatakan XVG dibuat sebagai bentuk gerakan untuk mendukung kemenangan Ganjar Pranowo sebagai presiden RI periode 2024-2029. Gerakan ini bukan semata untuk dirinya atau kelompok mereka tetapi demi Indonesia yang lebih maju.

"Ini bukan tentang saya, tapi tentang kita, tentang Indonesia," kata Fendy. Tagline "Ini bukan tentang saya, tapi tentang kita, tentang Indonesia"


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0