Ada Candu, Saat Ngecamp di Puncak Jamiaki Gunung Sawal

Joeang Elkamali
May 02, 2023

KOSADATA - Gunung sawal merupakan salah satu gunung bersejarah di wilayah bagian Timur Jawa barat. Gunung yang berada di kabupaten Ciamis itu menjadi umpuk gunung yang bagian punggung baratnya menjadi batas pemisah dengan kab. Tasikmalaya dan kota Tasikmalaya.

Memiliki ketinggian 1764 Mdpl, menjadikan gunung sawal sebagai sebutan gunung yang tidak terlalu berat didaki oleh warga sehingga menjadikannya bagian penting bagi ketahanan ekonomi warga setempat melalui sektor agraria.

Selain itu, gunung yang memiliki hutan lebat dengan aneka ragam flora dan fauna yang hidup dalamnya itu, menetapkan gunung sawal sebagai kawasan Suaka Margasatwa (SW) sejak tahun 1979.

Seiring berjalannya waktu, Ciamis yang ahirnya berpisah dengan kabupaten Pangandaran mesti memiliki income baru untuk menggantikan pemasukan daerah yang semula bersumber dari destinasi wisata Pangandaran. Langkah itu kemudian diambil Pemerintah Daerah (Pemda) setempat melalui desa wisata yang terus ditumbuhkan di semua desa yang ada di kabupaten Ciamis.

Diantaranya ialah Puncak Jamiaki yang berada di desa Medanglayang kecamatan Panumbangan. Keberadaan puncak Jamiaki yang perjalanannya bisa diakses oleh kendaraan mobil atau motor itu hanya menyisakan jarak tempuh kurang lebih 600 meter dari pos registrasi.

Demi mencapai puncaknya yang memiliki ketinggian 1020 Mdpl, pengunjung dipersilahkan berjalan kaki dari pos registrasi dan hanya perlu menyiapkan uang 5 ribu rupiah sebagai biaya administrasi, dan tambahan 20 ribu rupiah bagi pengunjung yang bermaksud camping seharian penuh.

Meski jarak jalan yang full menanjak itu hampir tidak ada datarannya, namun fasilitas jalan yang baik, pemandangan pohon-pohon sepanjang perjalanan, dan sejuknya udara yang dihembuskan dedaunan, serta sajian persamuhan saat mencapai puncak Jamiaki akan sanggup membayar keringat dan letihnya tenaga


1 2 3

Related Post

Post a Comment

Comments 0