Bergerak Bersama Tangani Korban Kebakaran, dari Bantuan Hingga Dokumen Kependudukan

Ida Farida
Aug 14, 2024

Dinas Dukcapil DKI Jakarta beri pelayanan kependudukan di Posko Pengungsi. Foto: ist

PP DKI Jakarta bersama Kepolisian Sektor (Polsek) Tebet juga mengamankan lokasi pengungsian dan area terdampak. Polsek Tebet sudah memasang police line dan mengolah Tempat Kejadian Perkara (TKP) penyebab kejadian.

 

"Bantuan lainnya juga datang seperti delapan unit dapur air (BAZNAS DKI, Human Initiative, Pramuka Jakarta, LPBI NU, Mandiri Amal Insani, Pemuda Pancasila, Imani Care, Gerakan Silaturrahim dan Sholat Subuh Berjamaah/GS3B), satu unit mobil musala (BAZNAS), dua unit tenda dapur umum (BAZNAS), satu truk dapur umum (BAZNAS, Dompet Dhuafa), dua unit toren air bersih (PALYJA), tiga unit tangki air kapasitas 1.500 liter (PAM Jaya), dan satu unit tenda logistik (Pemuda Pancasila, LPBI NU)," tambah Isnawa.

 

Selain itu, mulai hari ini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Provinsi DKI Jakarta melakukan pelayanan kependudukan di Posko Pengungsi. Layanan kependudukan yang diberikan antara lain layanan cetak Kartu Tanda Penduduk (KTP), cetak Kartu Keluarga (KK), pendaftaran Identitas Kependudukan Digital (IKD), permohonan akta lahir, dan layanan konsultasi.

 

Sementara itu, menurut Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Keselamatan (Gulkarmat) Provinsi DKI Jakarta, kebakaran yang melanda permukiman penduduk tersebut diduga terjadi karena korsleting listrik yang menyambar ke kasur di salah satu rumah warga. Kebakaran kemudian merambat dengan cepat ke kawasan sekitarnya. Kebakaran sudah berhasil dipadamkan seluruhnya pada Selasa (13/8) pukul 18.40 WIB. 

 

Berdasarkan data kaji cepat BPBD Provinsi DKI Jakarta, kebakaran tersebut berdampak kepada 1.172 Kepala Keluarga dan 3.332 jiwa di 21 RT yang berada di di dua RW. Hingga pukul 12.00 WIB, tercatat jumlah pengungsi saat ini sebanyak 3.332 jiwa, dengan rincian 1.500 jiwa mengungsi di Area Parkir Pasar Raya dan sebanyak 1.832 jiwa


1 2 3

Related Post

Post a Comment

Comments 0