FPPJ Apresiasi Pj Gubernur Walau Baru 7 Bulan Menjabat

Potan Ahmad
May 16, 2023

Jakarta ke depan.

"Kalau ada evaluasi atau krtitik membangun itu wajar. Tapi, kita juga perlu memberikan sumbangan pemikiran dan solusi," tegasnya.

Sementara itu, pembicara dalam diskusi ini yang merupakan Legislator Komisi A DPRD DKI Jakarta, Dwi Rio Sambodo menuturkan, untuk mengatasi persoalan banjir, Pj Gubernur sudah melakukan langkah nyata untuk akselerasi percepatan penyelesaian Sodetan dan Normalisasi Kali Ciliwung.

"Pak Heru juga berkomitmen menambah Ruang Terbuka Hijau dan memimpin langsung aksi penanaman pohon secara rutin. Saya kira ada pencapaian spektakuler yang patut kita apresiasi," bebernya.

Rio menyambut baik adanya diskusi yang digelar oleh FPPJ sebagai bentuk kontribusi dalam bentuk apresiasi dan evaluasi kepemimpinan Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.

"Diskusi ini sangat komparatif dan objektif. Ada acuan RPD 2023-2026 yang bisa menjadi indikator," tandasnya.

Untuk diketahui, diskusi ini turut menghadirkan Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD DKI, Muhammad Ridwan; Pengamat Kebijakan Publik, Amir Hamzah; dan pemerhati sosial, Zulfikar sebagai pembicara.

Diskusi dihadiri perwakilan dari organisasi kepemudaan di Jakarta, termasuk Karang Taruna.


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0