KOSADATA - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono bersama Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Karyoto dan Pangdam Jaya Mayjen Mohammad Hasan menggelar Apel Patroli Gabungan Skala Besar di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (13/5/2023) malam menjelang hari terakhir pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) di KPU.
Apel Patroli Gabungan Skala Besar itu diikuti 661 personel dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) DKI Jakarta, yaitu Pemprov DKI, Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya. Pihaknya ingin memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Kota Jakarta pada tahun politik ini.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Kapolda dan Pangdam Jaya beserta jajarannya yang telah berinisiasi untuk bisa memberikan kenyamanan kepada masyarakat," ujar Heru di lokasi.
Menurutnya, apel patroli gabungan skala besar di wilayah hukum Polda Metro Jaya itu digelar untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. Heru mengimbau seluruh masyarakat Jakarta agar menaati semua aturan yang ada dan tidak melakukan tindakan-tindakan kriminal yang merugikan. Ia juga mengajak masyarakat dapat menjaga keamanan di lingkungannya masing-masing.
“Tentunya jajaran Polda Metro Jaya, TNI dan Pemda DKI akan memberikan pelayanan terbaik di bidang keamanan. Kepada masyarakat, tentunya bisa membantu menjaga keamanan di wilayah masing-masing, dari kelurahan, RW hingga RT. Jadi keamanan bukan menjadi tanggung jawab penuh aparat keamanan, tetapi juga tanggung jawab kita semua,†katanya.
Dalam arahannya saat apel, Heru mengingatkan ada tiga hal yang harus menjadi modal utama bagi seluruh personel gabungan dalam menjalankan tugasnya. Ketiga hal itu adalah solidaritas, komunikasi dan antisipatif.
Khusus hal
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0