Foto Langit Jakarta, diambil pada Rabu (20/3/2024) Pukul 10:11 WIB
KOSADATA - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) merilis indeks kualitas udara pada Rabu (20/3) pagi, Jakarta termasuk kedalam kategori 10 daerah dengan kualitas udara paling bersih dengan skor 34.
Menurut Permen LHK No. 14 Tahun 2020 tentang Indeks Standar Pencemar Udara, KLHK menerapkan klasifikasi indeks kualitas udara sebagai berikut: 0-50: baik, 51-100: sedang, 101-200: tidak sehat, 201-300: sangat tidak sehat, dan 300+: berbahaya.
Kategori sehat pada rentang 0-50, berarti tidak memberikan efek bagi kesehatan manusia atau hewan dan tidak berpengaruh pada tumbuhan, bangunan ataupun nilai estetika.
Berbeda dengan Kementerian KLHK, data dari situs pemantau kualitas udara IQAir pada pukul 06.50 WIB, memotret indeks kualitas udara (AQI) di Jakarta berada pada urutan ke-61 dengan angka PM2.5 di posisi 59 serta nilai konsentrasi 15,9 mikrogram per meter kubik.
Artinya, kualitas udara di Jakarta pada pagi ini masuk kategori sedang atau membaik dari sebelumnya. Kualitas udara PM2.5 pada kisaran 51-100 menunjukkan kategori sedang yakni kualitas udaranya yang tidak berpengaruh pada kesehatan manusia atau hewan tetapi berpengaruh pada tumbuhan yang sensitif dan mempengaruhi nilai estetika.
Berikut daftar lengkap 10 kota dengan kualitas udara paling bersih di Indonesia menurut KLHK pada Rabu, 20 Maret 2024 pukul 06.00 WIB:
Bandung (Jawa Barat): 23
Bandar Lampung (Lampung): 27
Balikpapan (Kalimantan Timur): 31
Serang (Banten): 32
Banda Aceh (Aceh): 33
Jakarta (DKI Jakarta): 34
Ambon (Maluku): 36
Gresik (Jawa Timur): 38
Siak (Riau): 39
Kendari (Sulawesi Tenggara): 42
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono sebelumnya menerbitkan Keputusan Gubernur (Kepgub) Nomor 593 Tahun 2023 tentang Satuan Tugas Pengendalian Pencemaran
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0