Ridwan Kamil menjajal mobil curhat di Cilandak, Jakarta Selatan. Foto: Media Center RIDO
Menurut mantan orang nomor satu di Jawa Barat ini, badan seseorang tidak akan bisa terbangun dengan sehat kalau jiwanya tidak sehat. "Jadi mental dulu, baru kemudian body atau casing-nya," ungkap dia.
Ridwan Kamil mengatakan, nantinya ada dua tipe mobil curhat, yang pertama tipe kapsul curhat yang berukuran lebih kecil dan curhatnya dilakukan via zoom di ruangan tertutup menggunakan earphone. Kemudian ada tipe yang lebih besar di mana masyarakat bisa curhat lewat zoom, namun ada pula yang bertemu secara fisik.
"Jadi nanti ada yang sifatnya pakai apps, tidak bertemu, cukup chatting atau via voice. Kemudian ada yang bertemu tapi curhatnya dilakukan secara zoom. Yang ketiga, curhatnya bisa dilakukan bertemu fisik," tandas dia.
Menurut dia, warga bisa memanfaatkan layanan ini karena mobil curhat akan terparkir di pinggir jalan, di balai RW, di GBK, dan parkir di Car Free Day. Sebelum memanfaatkan layanan ini, warga harus janjian terlebih dahulu. Layanan yang diberikan berkisar setengah sampai satu jam.
"Nanti akan dikaji oleh psikolognya, maaf ya, kelurahan mana yang mungkin tingkat stresnya paling tinggi nongkrongnya akan lebih lama, tapi tidak permanen, tetap bergerak. Dananya bisa dari APBD, bisa pula dari CSR. Tapi full force-nya APBD," katanya.
Dalam program Ridwan Kamil-Suswono, kesehatan mental memang menjadi salah satu andalan. Selain mobil curhat, pasangan RIDO juga akan memperluas layanan kesehatan mental melalui konseling psikologis di Puskesmas, sekolah, dan fasilitas lainnya. Kampanye kesehatan mental akan digalakkan untuk meningkatkan keasadaran masyarakat dan mengurangi stigma terkait kesehatan mental.
Selain itu, pasangan RIDO juga
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0