PB Pelti menggelar Turnamen Tenis Piala Pj Gubernur DKI Jakarta 2024. Foto: PPID Jakarta
KOSADATA - Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi membuka secara resmi Turnamen Tenis Piala Pj. Gubernur DKI Jakarta Tahun 2024 di Lapangan Tenis Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Sabtu (14/12). Pj. Gubernur Teguh mengapresiasi PB Pelti (Persatuan Tenis Seluruh Indonesia) bersama Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi DKI Jakarta yang berperan aktif dalam menyelenggarakan turnamen tenis untuk kedua kalinya ini. Ia berharap, turnamen ini bisa menjadi ajang untuk mengembangkan olahraga tenis dan membuka peluang bibit-bibit unggul.
"Saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada jajaran Pelti dan semua pihak yang ikut berperan dalam pelaksanaan Turnamen Tenis Piala Pj. Gubernur ini. Harapan saya, mudah-mudahan semuanya berjalan lancar dan kemudian juga ada hasil yang optimal. Tenis digemari oleh semua kalangan, baik anak sekolah, mahasiswa, dan pekerja. Popularitasnya sungguh sangat luar biasa. Bahkan sudah ada atlet tenis yang berlaga di tingkat internasional," ujar Pj. Gubernur Teguh dalam keterangannya, Sabtu (14/12/2024).
Menurutnya, Pemprov DKI sangat fokus pada pembinaan berbagai olahraga, termasuk tenis. Karena itu, ia berharap, Dispora Provinsi DKI Jakarta dan PB Pelti dapat terus bersinergi agar kegiatan seperti ini masuk dalam kalender resmi kegiatan Pemprov DKI.
"Pastinya Pemprov DKI sangat mendukung hal tersebut. Turnamen atau pertandingan bisa jadi ajang pembinaan. Kepada PB Pelti, saya usul nanti namanya bukan lagi Turnamen Tenis Piala Pj. Gubernur, tetapi Turnamen Tenis Piala Gubernur Daerah Khusus Jakarta. Kalau perlu nanti payung hukumnya kita siapkan. Saya minta Dispora, turnamen ini bisa dimasukkan sebagai bagian dari kalender event kota Jakarta. Jadi nanti kita bisa support dengan lebih
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0