Anggota Fraksi NasDem DPRD DKI Muhammad Idris: Polemik JIS Jangan Dipolitisasi

Potan Ahmad
Jul 13, 2023

karena adanya permintaan dari supporter sepakbola Jakarta (Jakmania) yang sudah lama menginginkan stadion sepakbola. Maka dibangunlah JIS oleh Gubernur DKI Jakarta saat itu, Anies Baswedan, untuk menjawab permintaan Jakmania," pungkasnya.

Pembangunan JIS pada dasarnya tidak lepas dari desakan kelompok supporter yang paling sering dan sudah sejak lama menyuarakan ingin dibangunkan stadion yakni Jakmania. 

Hal ini dibenarkan oleh pendiri Jakmania, Ferry Indrasjarief. Menurutnya yang disampaikan dalam tayangan ILC TvOne (6/7), Ferry menyebutkan, 

"Jakmania sudah lama teriak ingin dibangunkan stadion, kemudian Pak Anies bangunin stadion dan sekarang kita bahagianya luar biasa, karena dibangunin stadion yang megah banget, kita yang liatnya aja ga puas untuk foto-foto seharian," kata Ferry. 

Meskipun di Jakarta ada stadion megah lainnya seperti Gelora Bung Karno kata Ferry, namun faktanya tim asal Ibu Kota Persija Jakarta tidak bisa dengan mudah menggunakan stadion tersebut. 

"Bahkan yang sering terjadi, Persija harus tersisihkan ke Bogor atau Bekasi," tukasnya. 

Untuk diketahui, JIS masuk dalam daftar stadion yang dijadikan opsi gelaran piala dunia U-17. Indonesia sebagai tuan rumah tentu ingin memberikan pelayanan terbaik, salah satunya terkait venue.

 


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0