Antisipasi Cuaca Ekstrem, Pramono Perintahkan BPBD Lakukan OMC Mulai Besok

Ida Farida
Mar 08, 2025

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung meninjau lokasi banjir dengan helikopter. Foto: IG Pramono Anung

KOSADATA - Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung memerintahkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta untuk melakukan operasi modifikasi cuaca (OMC) mulai besok, Minggu (9/3/2025). OMC ini diperlukan untuk mencegah hujan besar dan bencana hidrometeorologi yang bisa menerjang Jakarta.

 

Menurutnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan tentang adanya potensi cuaca ekstrem pada 4-11 Maret 2025 ini di wilayah Indonesia, termasuk di Jakarta dan sekitarnya.

 

"Jadi modifikasi cuaca  pemerintah Jakarta punya anggaran dan BMKG juga punya anggaran tetapi yang paling penting untuk kegiatan pencegahan dan kalau memang betul tanggal 11-12 Maret ini intensitasnya tinggi, maka boleh dilakukan sejak minggu besok dan itu harus dilakukan. Dan saya sudah memerintahkan untuk dilakukan," ujar Pramono Anung kepada wartawan, Sabtu (8/3/2025).

 

Dia menegaskan, Pemprov DKI Jakarta juga terus melaksanakan program normalisasi dan naturalisasi sungai. Dalam hal ini, Gubernur Pramono menekankan pentingnya upaya normalisasi untuk mengatasi masalah banjir, terutama pada sungai-sungai besar seperti sungai Ciliwung

 

Pemprov DKI juga melanjutkan program naturalisasi dengan pembuatan sumur resapan dan perbaikan selokan, untuk mengurangi risiko genangan dan banjir tanpa mengganggu aktivitas warga.

 

"Program normalisasi akan dilanjutkan, dengan fokus utama pada sungai Ciliwung. Namun, kami juga tidak mengabaikan upaya naturalisasi yang sudah dilakukan sebelumnya, seperti pembuatan sumur resapan di selokan-selokan. Semua upaya ini untuk memastikan warga Jakarta tetap aman dan tidak terganggu oleh bencana hidrometeorologi," tambahnya.

 

Dengan langkah-langkah tersebut, diharapkan Jakarta dapat mengurangi dampak dari cuaca ekstrem yang


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0