Canangkan HUT ke-497 Kota Jakarta, Heru Budi Ajak Warga Terus Bergerak Optimis

Ida Farida
May 19, 2024

Pemprov DKI Jakarta mencanangkan HUT ke-479 Kota Jakarta di Bundaran HI. Foto: PPID Jakarta

KOSADATA - Pemprov DKI Jakarta menggelar kegiatan Pencanangan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-497 Kota Jakarta di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Minggu (19/5). Acara tersebut dihadiri Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Joko Agus Setyono, jajaran Pemprov DKI Jakarta, dan masyarakat.

 

Pj. Gubernur Heru mengatakan, dengan adanya pencanangan ini, maka rangkaian kegiatan HUT ke-497 Kota Jakarta resmi dimulai, terhitung sejak 19 Mei hingga akhir Juni 2024. Ia mengajak warga Jakarta dapat meramaikan seluruh rangkaian acara yang akan digelar selama sebulan ke depan. 

 

"Hari ini, kita lakukan pencanangan HUT ke-497 Kota Jakarta. Sekaligus, kita launching kegiatan selama satu bulan ke depan untuk merayakan hari ulang tahun Kota Jakarta. Untuk itu, saya mengajak seluruh warga Jakarta ikut meramaikan acara HUT Kota Jakarta ini. Harus kita rayakan dengan penuh harapan dan lebih optimis. Tahun ini adalah tahun terakhir kita merayakan HUT Kota Jakarta sebagai Ibu Kota Negara," ungkap Pj. Gubernur Heru.

 

Adapun tema HUT ke-497 Kota Jakarta adalah ‘Jakarta Kota Global Berjuta Pesona’. Tema ini merupakan kontribusi dari masyarakat yang ikut serta dalam lomba tagline HUT ke-497 Kota Jakarta. Dari banyak peserta, diambil tiga finalis. Kemudian, tagline yang diusulkan ketiga finalis tersebut dijadikan satu tema besar.

 

"Tema ini kita lombakan, dari lima besar kita perkecil jadi tiga besar. dari tiga tagline itu, kita


1 2 3

Related Post

Post a Comment

Comments 0