KOSADATA - Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menyampaikan, sesuai dengan Rencana Pembangunan Daerah (RPD) Tahun 2023-2026, arah pembangunan Kota Jakarta adalah peningkatan ketahanan kota melalui penguatan ekonomi dan pemantapan kualitas pelayanan dasar.
Hal ini disampaikan Heru dalam pembukaan Forum Konsultasi Publik Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024 di Balai Kota DKI, Jakarta, Selasa (14/2).Â
Acara tersebut dihadiri oleh Kementerian/Lembaga, Forkopimda, DPRD, Perangkat Daerah, para Pakar, Perguruan Tinggi, Organisasi Internasional, NGO, dan Organisasi Kemasyarakatan.
"Forum Konsultasi Publik RKPD Tahun 2024 ini menjadi kesempatan yang baik bagi Pemprov DKI dan seluruh pemangku kepentingan untuk saling berkolaborasi, bersinergi, sekaligus berbagi masukan," ujar Heru, Selasa (14/2/2023).
Untuk itu Heru meminta masukan dari seluruh pemangku kepentingan guna menjadi bahan dalam penyempurnaan perencanaan pembangunan Jakarta tahun 2024.Â
"Masukan tersebut dapat disampaikan, baik melalui forum ini maupun melalui kanal-kanal lain yang kami sediakan," katanya.
Lebih lanjut Heru menjelaskan, perekonomian DKI Jakarta pada tahun 2022 tumbuh 5,25 persen (c-to-c) dan inflasi terjaga pada kisaran 3+1 persen (y-o-y).
Capaian pada tahun 2022 ini, kata Heru, merupakan kabar baik di tengah prakiraan perlambatan ekonomi pada tahun 2023. Perekonomian Jakarta juga diproyeksikan tumbuh 6,4 persen pada tahun 2024.
Kendati demikian, Jakarta sebagai kota global perlu sigap dalam mengantisipasi kemungkinan penurunan kondisi perekonomian dampak dari konflik internasional.Â
"Menyikapi kondisi tersebut maka ketahanan Jakarta dalam menghadapi berbagai kondisi sangat diperlukan," sebutnya.
Dalam acara tersebut, Heru berpesan kepada Kepala Perangkat Daerah, untuk memastikan program pembangunan daerah yang direncanakan harus mampu memacu pertumbuhan yang berkualitas baik di bidang ekonomi, sosial dan lingkungan hidup.
Sehingga, lanjutnya, target pembangunan 2024 tercapai dengan efektif dan efisien.
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0