Organisasi IWAKK Walet Emas. Foto: ist
KOSADATA - Organisasi Induk Warga Asal Kabupaten Kebumen (IWAKK) Walet Emas menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-497 Kota Jakarta. Pihaknya berharap, Jakarta semakin baik ke depan meski tidak lagi menjadi Ibu Kota Negara.
"Semoga Jakarta ke depan semakin baik, bersih, semakin tertata, area banjir semakin berkurang, udara semakin bersih, dan makmur rakyatnya," ujar Sekretaris Umum IWAKK Walet Emas, Nicolo Machia Fely kepada wartawan, Sabtu (22/6/2024).
Sesuai data kependudukan, ungkapnya, perantau asal Kabupaten Kebumen yang menetap di Provinsi Jakarta mencapai sekitar seratus ribu orang. Perantau asal Kebumen di Jakarta ini termasuk terbanyak diantara perantau dari kabupaten/kota lain.
“Perantau kelahiran Kebumen yang sudah menetap dan ber-KTP DKI Jakarta sekitar seratus ribu orang, jika ditambah istri anak cucu dan perantau ber-KTP Kebumen yang mencari nafkah di Jakarta total bisa mencapai lima ratus ribu orang," kata Nicolo.
Menurutnya, banyaknya warga Kebumen yang merantau ke Jakarta menjadikan Jakarta seperti rumah kedua bagi kaum urban. Sebagaimana diketahui wilayah Jabodetabek, khususnya Jakarta masih menjadi magnet kaum urban untuk mengadu nasib mencari nafkah.
“Kami turut berpartisipasi membantu Pemerintah Daerah Jakarta mensosialisasikan program-program kepada masyarakat, seperti pengendalian persampahan, menanam pohon, dan menjaga lingkungan," jelas Nicolo.
Diketahui, organisasi IWAKK Walet Emas memiliki sejumlah tokoh seperti mantan Kapolri Jenderal Polisi Purn. Surojo Bimantoro (Pelindung), mantan Aspam KSAD Mayjen TNI Purn. Ibnu Darmawan (Ketua Umum), Sekretaris Daerah
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0