Ketua Umum DPP Asparindo Y. Joko Setiyanto menandatangani MoU dengan CEO Palm Trading and Asia Oil Products Mr Chua Chee Koon. Foto: Asparindo
KOSADATA - Asosiasi Pengelola Pasar Indonesia (Asparindo) menggandeng mitra strategis dari Malaysia, CC Palm Trading and Asia Oil Products melakukan kerja sama dalam penyediaan minyak goreng, sabun, pakan ternak dan lainnya. Kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan MoU antarpihak di kantor DPP Asparindo Jl Kayu Putih Raya, Jakarta Timur, Kamis (14/9/2023).
Penandatanganan MoU dilakukan oleh Ketua Umum DPP Asparindo Y. Joko Setiyanto dan CEO Palm Trading and Asia Oil Products Mr Chua Chee Koon disaksikan sejumlah pimpinan dari dua pihak.
"Melalui rencana kerja sama ini, kami berupaya membantu pemerintah turut mengatasi kelangkaan minyak yang sering terjadi di Indonesia. Kami juga berkomitmen mendukung penggunaan energi bahan bakar nonfosil," ujar Joko usai acara penandatanganan.
Kerja sama ini juga menunjuk PT Danu Agro Masindo sebagai partner strategis. Joko menjelaskan bahwa, langkah yang ditempuh Asparindo bertujuan mendukung pemerintah dalam penyediaan minyak goreng, energi bahan bakar, makanan ternak sapi/kerbau, sabun dan produk dari hasil olahan industri kelapa sawit dan turunannya.
"Dalam kerja sama ini kami mendorong tumbuhnya industri peternakan terutama ternak sapi dan kerbau sehingga bisa mengurangi importir daging yang pada akhirnya akan menambah cadangan devisa. Hal lainnya industri sabun dan industri turunan kelapa sawit yang mana market ekspornya sangat besar," papar Joko sambil menambahkan Asparindo berkomitmen meningkatkan kemajuan pasar rakyat.
Kerja sama dengan perusahaan dari Malaysia tersebut, kata Joko, akan fokus pada penyediaan minyak goreng, pakan ternak, sabun, dan lainnya.
"Kerja sama dalam waktu cukup panjang ini nilainya antara
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0