Arief Prasetyo Adi dalam Diskusi Panel di Indonesia-Africa Forum 2024 di Nusa Dua, Bali. Foto: Bapanas
"Berbagai aspek ketahanan pangan bisa dioptimalkan dalam upaya memperkuat kerja sama di kawasan Asia dan Afrika antara lain melalui transfer teknologi, memperkuat capacity building, berbagi pengalaman dan pengetahuan dalam berbagai isu pangan seperti penanganan food loss and waste, dan penanganan daerah rentan rawan pangan," papar Arief.
Selain itu, menurut Arief forum ini juga menjadi kesempatan bagi Indonesia untuk memperkuat hubungan perdagangan dengan negara-negara Afrika, khususnya dalam bidang pangan dan agribisnis. "Kami melihat potensi besar dalam memperluas pasar ekspor produk pangan Indonesia ke Afrika. Ini adalah peluang emas untuk menciptakan hubungan ekonomi yang saling menguntungkan sekaligus memperkuat ketahanan pangan kedua belah pihak," pungkasnya.
Adapun Indonesia - Africa Forum 2024 merupakan forum yang bertujuan untuk memperkuat hubungan antara Indonesia dengan negara-negara Afrika. Forum ini dihadiri oleh kepala negara, pejabat tinggi, dunia usaha dari berbagai negara di kawasan Afrika.
Forum ini menjadi wadah untuk melaksanakan kegiatan dialog politik, kerja sama ekonomi, dan pertukaran budaya yang menekankan pentingnya kerja sama antara Indonesia dan negara-negara Afrika sebagai bagian dari Global South, dengan tema "Bandung Spirit for Africa’s Agenda 2063".
Presiden Joko Widodo saat membuka Joint Leaders' Session High-Level Forum on Multi-Stakeholder Partnerships (HLF MSP) 2024 dan Indonesia-Africa Forum (IAF) ke-2, pada Senin (2/9/2024) di Nusa Dua Bali mendorong terbangunnya semangat solidaritas antarnegara.
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi menekankan pentingnya pencapaian target SDGs (Sustainable Development Goals)
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0