Peresmian penggunaan KMT sebagai alat pembayaran di Loco Cafè. Foto dok KAI
KOSADATA - KAI Services dan KAI Commuter melakukan kerjasama dan kolaborasi penggunaan Kartu Multi Trip (KMT) milik KAI Commuter yang saat ini sudah bisa digunakan sebagai alat pembayaran di Loko Café dan Loko Café Go! yang dikelola KAI Services.
KAI Services dan KAI Commuter telah menandatangani nota kerjasama (MOU) tersebut saat pelaksanaan perayaan ulang tahun KAI Services ke 21 di Plataran Kinandari, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada selasa (2/7).
Penandatanganan dilakukan oleh PYMT Direktur Utama KAI Services, Lies Permana Lestari dan Direktur Utama KAI Commuter, Asdo Artriviyanto.
Kolaborasi ini tentunya menjadi kabar gembira bagi pengguna Kereta Commuter Line karena saat ini mereka bisa menggunakan KMT yang sehari-hari digunakan naik KRL, sekarang juga sudah bisa dimanfaatkan untuk melakukan pembayaran guna membeli makanan dan minuman di seluruh Loko Café yang tersebar di Pulau Jawa seperti, Loko Cafe Stasiun Pasar Senen, Loko Cafe Stasiun Gambir, Loko Cafe Stasiun Bandung, Loko Cafe Stasiun Garut, Loko Cafe Cirebon, Loko Cafe Purwokerto, Loko Cafe Malioboro, Loko Cafe Stasiun Tugu, Loko Cafe Stasiun Surabaya Gubeng dan KAI Fetaria by Loko Cafe Bandung
“Kolaborasi ini menjadi kabar yang bagus bagi para pengguna kereta terutama KRL yang sehari-harinya menggunakan KMT sebagai kartu uang elektronik yang digunakan untuk naik KRL. Saat ini KMT juga sudah bisa digunakan untuk alat pembayaran di Loko Café. Jadi kalau mereka memiliki KMT, langsung bisa digunakan untuk alat pembayaran di kasir Loko Café,” ujar Lies
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0