Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera. Foto: PKS
KOSADATA - Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera meyakini tidak ada pengkhianat di tubuh Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Hal itu ia sampaikan menjawab cuitan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat, Andi Arief.
Melalui cuitan yang diunggahnya, Andi Arief mengatakan akan terus bersama PKS apabila ada partai politik di dalam KPP yang membelot. Diketahui bahwa KPP yang terdiri dari NasDem, PKS dan Demokrat merupakan gabungan partai politik yang mendukung Anies Baswedan sebagai calon presiden (Capres) 2024.
"Kita Husnudzan (prasangka baik) selalu tidak ada pengkhianat," kata Mardani saat dihubungi di Jakarta, Selasa (22/8/2023).
Cuitan Andi Arief yang menyatakan akan tetap bersama PKS itu diduga sebagai perlawanan terhadap wacana duet Ganjar Pranowo dengan Anies Baswedan sebagimana yang dikatakan Ketua DPP PDI Perjuangan, Said Abdullah.
Mardani mengungkapkan, KPP bersama tim 8 sejauh ini sudah menyiapkan calon wakil presiden (cawapres) untuk Anies Baswedan. Dia menilai KPP akan tetap solid mendukung pencapresan mantan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.
"Semua masih dikaji dan disiapkan dengan seksama," ujarnya.
Lebih lanjut, Mardani menilai bahwa duet Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan hanya sebatas wacana. Pasalnya, komunikasi politik di tubuh KPP tidak pernah membicarakan ihwal kawin silang antara koalisi. Artinya, Anies Baswedan akan tetap maju sebagai capres pada tahun 2024 mendatang.
"Bab duet mas Anies dengan mas Ganjar wacana itu, kita terima sebagai wacana," tegasnya.
"Monggo saja berwacana. Saat ini KPP Solid dan kokoh," kata Mardani menambahkan.***
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0