Wujudkan Pusat Ekonomi Global, HIPPI Jakarta Jadi Mitra Pemprov untuk UMKM

Peri Irawan
Jun 08, 2023

Firdaus, Dewan Penasehat DPP HIPPI Cri Puspa Dewi Motik, Ketua Umum KADIN DKI Jakarta Diana Dewi, serta Ketua Umum Demisioner HIPPI DKI Jakarta, Sarman Simanjorang.

Ketua DPD HIPPI DKI Jakarta, Uchi Hardiman mengajak seluruh jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta untuk tidak segan melibatkan anggota HIPPI dalam program pembangunan Jakarta.

Diakuinya, sebagian pengurus HIPPI DKI Jakarta saat ini diisi oleh kaum milenial. Sehingga, harapnya, HIPPI DKI Jakarta akan berperan penting dalam pembangunan ekonomi Jakarta ke depan.

"Pemprov DKI Jakarta bisa bersinergi dengan kami dan menjadikan HIPPI DKI Jakarta sebagai mitra strategis yang dapat diperhitungkan karena kami memiliki pengusaha-pengusaha kompeten yang bisa turut membangun Jakarta," katanya.

"Tentunya, peran HIPPI akan sangat berpengaruh dalam memajukan ekonomi ke depan. Kita tahu ada ancaman resesi ekonomi, krisis global. Tapi, Indonesia tidak berdampak karena kuatnya IKM, UKM dan UMKM. Nah, salah satu program HIPPI ini adalah memajukan dan membina IKM, UKM dan UMKM," kata Uchi.

Menurutnya, Jakarta ke depan akan tetap menjadi pusat ekonomi meski ke depan tidak lagi menjadi ibu kota negara. Ke depan, tegasnya, HIPPI DKI Jakarta akan menggelar pelatihan-pelatihan untuk memperkuat sektor IKM, UKM dan UMKM.

"Tentu yang sangat kita butuhkan adalah bagaimana para wisatawan datang ke Jakarta harus nyaman dan aman. Kota harus bersih dan tidak ada banjir. Semua nanti akan kami sampaikan program kerja dan detailnya pada Rakerda nanti," ucapnya.

Ketua Panitia Pelaksana Pelantikan dan Pengukuhan HIPPI DKI Jakarta 2022-2027, Saipul Bahri mengungkapkan, pengurus


1 2 3

Related Post

Post a Comment

Comments 0