Demokrat DKI Dukung Lima Pansus, Tuntaskan Masalah Rokok Hingga Pendidikan Gratis

Ida Farida
Apr 13, 2025

Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD DKI Jakarta, Ali Muhammad Johan. Foto: ist

lingkungan sudah terang-benderang.

 

Pansus KTR ini penting agar lahir aturan baku. Kita tidak bisa terus-terusan membiarkan masyarakat merokok sembarangan,” ujar Ali.

 

Ali berharap terbentuknya kembali Pansus KTR bisa menjadi legasi kebijakan yang berpihak pada kesehatan publik. "Jangan sampai regulasi berhenti di atas kertas. Harus ada implementasi dan pengawasan yang serius."

 

Sementara itu, Pansus Penyelenggaraan Pendidikan tak kalah penting. Menurut Ali, Pansus ini lahir seiring adanya kesepakatan antara DPRD DKI dan Dinas Pendidikan DKI dalam nota kesepahaman (MoU) untuk menyelenggarakan sekolah swasta gratis. Pansus ini juga akan merekomendasikan revisi Perda Nomor 8 Tahun 2006 tentang Penyelenggaraan dan Pengelolaan Pendidikan.

 

“Kalau bicara pendidikan, kita bicara masa depan Jakarta. Revisi Perda ini penting agar pendidikan benar-benar bisa diakses seluruh kalangan, tidak hanya mereka yang mampu,” kata Ali.

 

Demokrat juga mendorong agar seluruh fraksi di DPRD DKI bisa memberikan masukan terhadap draf Raperda yang sedang digodok. “Pansus bukan milik satu fraksi. Ini kerja kolektif untuk warga Jakarta,” tutupnya.***

 


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0