Dongkrak Sport Tourism, Kejurnas Pacu Kuda Dijuarai Bintang Maja Jakarta

Joeang Elkamali
Jul 31, 2023

Bintang Maja Jakarta berhasil menjuarai Kejurnas Pacu Kuda di Sumatra Barat. Foto: Pordasi

masyarakat yang begitu antusias menyaksikan pertandingan Pacu Kuda. Lebih dari 20.000 penonton yang hadir mendongkrak sisi Sport Tourism dari kompetisi tersebut. Alhasil, UKM masyarakat sekitar yang meramaikan Pacu Kuda mendapatkan nilai tambah," ujar Triwatty kepada wartawan, kemarin. 

 

Menurutnya, keberhasilan Kejurnas Pacu Kuda merupakan salah satu aplikasi kerja sama antara Pordasi dengan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop UKM) serta beragam pihak lainnya. 

 

"Jadi memang kita sudah sepakat dalam MoU bahwa setiap kegiatan Pacu Kuda akan selalu dibarengi dengan kegiatan UKM setempat (dalam hal ini UKM Sawahlunto), itu adalah salah satu tolok ukur keberhasilan dari Pengprov Pordasi Sumatra Barat,” sambungnya.

 

Tak ketinggalan Triwatty berharap Sumatra Barat memiliki program Pacu Kuda yang lebih banyak serta terencana dan peternakan kuda yang berkualitas dan berkembang dengan baik.

 

“Kami sangat mengharap kepada Bapak Gubernur Provinsi Sumatera Barat, agar penyelenggaraan Pacu Kuda dapat terus didukung, menjadi agenda rutin tahunan sekaligus menjadi kalender tetap di Pengprov Pordasi Sumatra Barat.

 

Dengan semakin banyaknya kejuaraan Pacu Kuda yang terjadwal secara rutin, akan meningkatkan prestasi para atlet dan joki di Sumatera Barat. Selain itu juga menambah gairah para pemilik dan peternak kuda di untuk bisa menghasilkan kuda yang handal,” ujar Triwatty.

 

Gubernur Sumatra Barat, Mahyeldi Ansharullah saat membuka resmi Kejurnas Pacu Kuda Pordasi ke-57 Seri I mengakui pentingnya olahraga berkuda bagi masyarakat provinsi yang dipimpinnya.

 

“Keterampilan berkuda sudah menjadi keseharian masyarakat Sumbar. Sudah pantas Kejuaraan Piala Presiden diselenggarakan di sini,” kata Gubernur. Adapun Piala Bergilir Presiden akan diraih provinsi dengan nilai akumulasi terbesar


1 2 3 4 5

Related Post

Post a Comment

Comments 0