Foto: Ist
KOSADATA - Pengamat kebijakan publik GMT Institute, Agustinus Tamtama Putera menyampaikan apresiasi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berhasil merelokasi warga eks Kampung Bayam setelah bertahan dalam tenda di kawasan Jakarta International Stadium (JIS), Kecamatan Tanjung Priok ke Rumah Susun Nagrak, Cilincing, Jakarta Utara.
Pria yang akrab disapa Tamtam ini menilai, model kepemimpinan Heru di DKI Jakarta berhasil menghadirkan aspek humanis dalam menata kota yang melibatkan masyarakat terdampak pembangunan. Menurutnya, strategi yang dijalankan Heru harus diacungi jempol.
"Gubernur Heru sekali lagi membuktikan bahwa kerja nyata dibarengi dengan pendekatan yang humanis bisa meraih kepercayaan masyarakat sehingga mampu bersinergi menata kota menjadi lebih baik. JIS akan menjadi lokasi piala dunia, dan semua nya menyambut dengan hati gembira," ujar Tamtam di Jakarta, Sabtu (30/9/2023).
Lebih lanjut Tamtam mengungkapkan, Pemprov DKI Jakarta kini tengah fokus pada penyelesaian agenda prioritas PJ Gubernur yakni pengendalian banjir, kemacetan, tata ruang dan pengendalian inflasi ekonomi. Menurutnya, pemimpin yang baik adalah yang bisa menyatupadukan program pembangunan dengan peningkatan kualitas masyarakat.
"Gubernur Heru memegang kunci sinergitas lintas sektor, dari daerah hingga pusat. membangun kerjasama pentahelix yang baik sehingga dalam masa satu tahun ini banyak pekerjaan rumah yang sebelumnya tidak tuntas, kini selesai dikerjakan," katanya.
Tamtam pun menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi tingginya kepada warga eks Kampung Bayam yang bersedia direlokasi oleh Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara. Tamtam menilai, warga tersebut sejatinya merindukan perhatian hangat
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0